ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Daniel Wenas saat beraksi dalam Superstar Almamater League, pada Jumat (12/5)

Superstar Almamater League antara SMAN 3 Jakarta (Teladan) yang dikomandoi Daniel Wenas dan SMA Al-Izhar Jakarta (AIPL) yang dikomandoi Ralvi Nasution berlangsung sengit, pada Jumat (12/5). AIPL sempat unggul di menit-menit pertama, namun keadaan berbalik setelah Teladan bermain solid. Skor akhir dari permainan tersebut 43-37. 

Meskipun meraih kemenangan, menurut Daniel Wenas alumnus SMAN 3 Jakarta, pertandingan hari ini kurang baik meskipun bertujuan untuk seru-seruan bareng para alumni. “Masa lawan Al Izhar aja skornya beda tipis sih. Soalnya SMAN 3 Jakarta dulu menang terus,” katanya. 

Hal serupa juga diungkap oleh Cakrawala Satria Airawa. Pemain bernomor punggung tujuh tersebut bahwa sekolahnya begitu mentereng dalam olahraga basket. Meskipun awalnya Superstar Almamater League berlangsung kocak karena candaan di antara pemain, suasana pertandingan langsung berubah menjadi panas karena skor yang ketat.

Baca Juga: Lakoni Sesi Interview, Aidan Desmet Dapat Apresiasi dari Dimaz Muharri

“Kita di sini pengennya main have fun sih. Tapi pas tadi lihat skor ketat itu jadinya agak serius juga. Berasa nostalgia banget ya. Karena dari dulu SMAN 3 Jakarta itu nggak pernah mau kalah. jadi pas awalnya ketawa-ketawa tadi dan mulai kejar-kejaran, akhirnya jadi serius juga,” kata Cakra. 

Cakra merasa bahwa pride bermain sebagai wakil SMAN 3 Jakarta begitu membanggakan. Nostalgia masa sekolah katanya. “Sudah lama nggak main buat SMAN 3 Jakarta. Apalagi memang ada yang memang bukan anak basket tim. Serunya lagi, nggak ada persiapan dari kita, awalnya pengen main basket iseng-iseng buat latihan tapi nggak bisa, jadi ketemunya di sini,” lanjut Cakra. 

Superstar Almamater League merupakan bagian dari rangkaian acara KFC DBL Festival yang digelar pada 11-14 Mei. KFC DBL Festival juga menggelar KFC DBL Camp 2023. 

Baca Juga: Pesan Michael Lake ke Coaches DBL Camp: Jangan Pernah Berhenti untuk Belajar!

Honda DBL with KFC 2022-2023 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete berpotensi untuk diseleksi menjadi KFC Indonesia All-Star melalui KFC DBL Camp.

KFC DBL Camp 2023 dilangsungkan di DKI Jakarta untuk pertama kali. Pemusatan latihan basket pelajar terbesar se-Indonesia ini dilaksanakan pada 8 hingga 14 Mei mendatang di GOR Soemantri Brodjonegoro dan Grand Atrium Kota Kasablanka. (*)

Kenal lebih dekat para campers KFC DBL Camp 2023 dengan melihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll halaman ini dengan lakukan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY