Coaching Clinic with DBL Academy Ajak Anak-anak Suka Berolahraga

| Penulis : 

KFC DBL Festival menghadirkan Coaching Clinic with DBL Academy untuk anak dalam rentang usia 6 hingga 12 tahun. Pada acara ini, sebanyak 18 peserta yang merupakan anak-anak itu menjalani pemusatan latihan selama dua jam.

Latihan yang diberikan kepada para peserta berupa pengenalan basket dasar serta latihan fisik. Lengkap dengan jersey kuning, para peserta yang masih anak-anak itu tampak antusias mengikuti coaching clinic ini.

“Tujuan kami mengadakan coaching clinic untuk anak rentang usia 6-12 tahun itu untuk melatih sensor motorik mereka sehingga anak-anak tidak bosan berolahraga,” ujar Dimas Bayu, salah satu Pelatih Coaching Clinic with DBL Academy.

Baca juga Pesan Michael Lake ke Coaches DBL Camp: Jangan Pernah Berhenti untuk Belajar!

Dimas menilai bahwa tujuan dilatihnya sensor motorik peserta adalah supaya kelak mereka siap menekuni olahraga yang dipilih. Sang pelatih terkejut melihat kemampuan peserta. Menurutnya, kemampuan motorik mereka sudah mulai terlatih.

“Sensor motorik yang terlatih pada anak akan mempersiapkan mereka ketika menekuni olahraga yang mereka pilih nantinya. Saya terkejut melihat para peserta yang kemampuannya sudah mulai terlatih,” lanjut Dimas.

Coaching Clinic by DBL Academy disambut baik oleh orang tua peserta. Augie Fantinus misalnya yang mengikutsertakan anaknya, Enzo yang masih berusia tujuh tahun lantaran sang anak sudah memiliki minat dalam basket.

Baca juga Sesi Materi Coach Asep Paling Disukai Para Coach di KFC DBL Camp

“Enzo memang suka sama basket, saya tanya dia ‘mau ikut atau engga?’ terus jawabannya ‘mau’,” ujarnya.

Auggie yang juga seorang selebriti itu menilai momen sang anak dapat bermain dan bersenang-senang dengan teman-teman seusianya merupakan pengalaman yang tidak boleh dilewatkan.

“Coaching clinic ini ‘kan tujuannya untuk having fun, kapan lagi bisa ngeliat Enzo dan anak-anak di rentang usianya bisa main dan seneng-seneng bareng,” ucap sang artis. (MRS)

Kenal lebih dekat para campers KFC DBL Camp 2023 dengan melihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll halaman ini dengan lakukan double tap)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024