Salah satu fundamental penting dalam olahraga bola basket adalah memanfaatkan rebound dengan baik. Hal tersebut menjadi penentu suatu tim untuk mempertahankan atau memulai serangan mereka ke area lawan. Itu pula yang ditunjukkan oleh student athlete yang berlaga di Honda DBL with KFC 2022-2023 Papua Series.

Muhammad Yusran Meidzaky, pemain SMAN 1 Biak, menjadi pemain putra paling jago dalam berebut bola ketika di udara. Dalam empat gim, ia berhasil mengumpulkan 36 rebound pada musim ini. Jika dirata-rata ia mengumpulkan setidaknya sembilan rebound setiap penampilannya. Selanjutnya ada nama Samuel Kafiar pemain dari SMA YPK Biak yang berada di urutan kedua dengan 25 rebound.

Baca juga: Congrats! 5 Pemain Terpilih KFC First Team 2022-2023 Putra DBL Papua

Tidak hanya kedua pemain tersebut, masih ada tiga pemain lagi yang berhasil berada di posisi lima besar dalam koleksi rebound. Penasaran siapa saja?  Berikut daftar pemain putra yang masuk dalam Top 5 Rebound Leaders Putra DBL Papua!

Honda DBL with KFC 2022-2023 digelar di 30 kota dan 22 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia akan memilih student athlete berpotensi untuk diseleksi menjadi KFC Indonesia All-Star melalui KFC DBL Camp.

Muhammad Yusran Meidzaky T (SMAN 1 Biak) 36 Rebound

Samuel Kafiar (SMA YPK Biak) 25 Rebound

Yohanis William Hungan (SMA YPPK Teruna Bakti Jayapura) 20 Rebound

Robet Nehemia Manufandu (SMAN 1 Biak) 20 Rebound

Agustinus W. Awor (SMAN 2 Merauke) 18 Rebound

Populer

Smala Dance Crew Nge-Dance di Kantor DBL Indonesia
Be Ready, Pendaftaran Honda DBL 2019 Segera Dimulai!
Iplu Masih Bertahan, Coach Nico Puas dengan Kemenangan Tim
Billal Minavi Amankan Uang THR untuk Lancarkan Misi Healing!
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa