Jadwal DBL Kupang: Laga Opening Party Dipenuhi Misi Balas Dendam

| Penulis : 

Yang ditunggu-tunggu telah tiba. Gelaran Honda DBL with KFC 2022-2023 East Nusa Tenggara Series bakal segera dimulai. Pada Senin, 6 Maret 2023 rencananya akan ada tiga laga seru yang siap mengguncang Gelanggang Olahraga (GOR) Flobamora Kupang.

Honda DBL with KFC 2022-2023 digelar di 30 kota dan 20 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia akan memilih student athlete berpotensi untuk diseleksi menjadi KFC Indonesia All-Star melalui KFC DBL Camp.

Pertandingan hari pertama bakal dibuka pada pukul 15.00 WITA. Bagi para pecinta basket di daerah Kupang dan sekitarnya wajib banget nih buat datang ke tribun dan mendukung langsung tim jagoanmu bertanding. Namun sebelum itu, siapa saja sih yang akan berlaga di Opening Party Honda DBL with KFC 2022-2023 East Nusa Tenggara Series? Berikut rangkumannya:

SMKN 3 Kupang vs SMA Giovanni Kupang

Partai pembuka DBL Kupang langsung menyuguhkan pertarungan para srikandi. SMKN 3 Kupang sebagai tim debutan, bakal disandingkan dengan SMA Giovanni Kupang. Meski belum pernah merasakan hangatnya panggung DBL Kupang, namun SMKN 3 Kupang mengaku tak gentar. Mereka justru begitu optimis dapat memenangkan pertandingan dan melaju ke fase berikutnya.

Pada kesempatan ini, keduanya bakal bertarung di fase Sweet Sixteen untuk merebutkan satu tempat di babak Big Eight. Pertandingan antara SMKN 3 Kupang versus SMA Giovanni Kupang sendiri akan tersaji pukul 15.00 WITA.

SMAN 2 Kupang vs SMAN 1 Kupang

Beralih ke pertandingan sektor putra. SMAN 2 Kupang akhirnya kembali menyapa arena. Tim polesan Hyegyenius Tri Saputra Lakang Nara itu sempat absen pada gelaran musim lalu. Namun, di laganya kali ini mereka justru dipertemukan kembali dengan SMAN 1 Kupang. Keduanya terakhir bersanding pada Honda DBL 2019 East Nusa Tenggara Series.

SMAN 1 Kupang adalah tim yang membuat langkah SMAN 2 Kupang terhenti lebih awal. Apesnya, mereka lagi-lagi bersua di laga perdana. Lantas mampukah SMAN 2 Kupang menjadikan pertandingan ini sebagai misi pembalasan? Atau justru SMAN 1 Kupang yang kembali meraih kemenangan atas lawannya? Mari kita saksikan laga pembuktian dari kedua tim yang bakal dimulai pukul 16.30 WITA.

SMAN 3 Kupang vs SMA Dian Harapan Kupang

Sang juara bertahan bakal ikut menyemarakkan laga Opening Party Honda DBL with KFC 2022-2023 East Nusa Tenggara Series. Pada pertandingan kali ini, pemilik tahta selama dua musim terakhir itu bakal dipertemukan dengan SMA Dian Harapan Kupang. Laga penuh gengsi bakal tersaji di partai penutup DBL Kupang hari ini.

Sama seperti laga sebelumnya, SMAN 3 Kupang dengan SMA Dian Harapan Kupang pernah bakal bersanding di DBL Kupang tahun 2019. Keduanya mengakhiri pertandingan dengan skor 27-10 keunggulan untuk SMAN 3 Kupang.

Walau sempat ditumbangkan pada dua musim lalu, namun SMA Dian Harapan Kupang tak mungkin tinggal diam. Mereka bakal bersikeras untuk bisa menyingkirkan lawannya dan mengunci satu kursi di Fantastic Four. Di sisi lain, SMAN 3 Kupang juga bakal bermain habis-habisan agar dapat kembali merebut tahtanya. Pertarungan dua sekolah ini akan disuguhkan pada pukul 18.00 WITA. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa