SURABAYA - Jornada kedua sudah dilalui tim-tim yang berlaga di Honda DBL East Java Series 2019-North Region. Banyak tim yang makin memperlebar kansnya menuju babak playoffs. Ada juga yang harus rela terjungkal karena tumbang di laga kedua. Ini dia tim-tim yang berhasil meraih kemenangan kemarin (4/9).

1. SMAN 1 Lamongan

SMAN 1 Lamongan berhasil mengalahkan SMK St. Louis Surabaya di laga kedua mereka hari ini. Kemenangan kedua itu memperlebar kans mereka melangkah ke playoffs musim ini. D’Ones -sebutan SMAN 1 Lamongan- sendiri tampil impresif di laga keduanya, Rabu (4/9). SMAN 1 Lamongan sempat tertinggal di kuarter pertama dengan skor 3-7. Tapi mereka mampu mengejar ketertinggalan menjadi 10-11 di akhir kuarter kedua.

2. SMA Frateran Surabaya

Permainan impresif kembali disajikan SMA Frateran Surabaya. Melawan SMA Ipiems Surabaya, skuad asuhan Njoo Soen Eng ini berhasil menutup laga dengan skor 51-10. Fratz kini menjadi pemuncak sementara grup O dengan torehan dua kemenangan. Kemenangan ini diraih karena SMA Frateran Surabaya langsung bermain agresif. Bahkan, mereka sempat memaksa IPIEMS -sebutan SMA IPIEMS Surabaya- scoreless dengan skor 11-0.

3. SMA Petra 5 Surabaya

Mendulang kekalahan di laga perdana membuat SMA Petra 5 Surabaya dan SMKN 5 Surabaya sama-sama bermain all out di pertandingan kedua. Memanfaatkan turnover lawannya, Petra 5 berhasil menang dengan skor 25-11. Sejak kuarter pertama, Petra 5 sudah memimpin jalannya laga. Memanfaatkan peran Jason Hartono dan Cahyadi Sandhy, skuad asuhan Fandi Haliem langsung memimpin 9-4 di kuarter pertama.

4. SMA Petra 4 Sidoarjo

SMA Petra 4 Sidoarjo berhasil meraih kemenangan kedua mereka. SMAN 8 Surabaya yang menjadi lawan keduanya berhasil mereka jegal dengan skor 29-10. Sempat tertinggal 2-3 di kuarter pertama, SMA Petra 4 Sidoarjo langsung bermain menekan di kuarter kedua. Dibuka dengan tembakan Audrey Sampouw, Petra 4 berhasil membalikkan keadaan dan terus memperlebar margin mereka. 12 poin yang mereka lesakkan menutup kuarter dua dengan skor 14-5.

5. SMAN 16 Surabaya

Skuad putra SMAN 16 Surabaya bermain tajam di pertandingan keduanya. Melawan SMAN 1 Mojokerto, mereka bermain trengginas dan memenangi laga denan skor 55-18. Kemenangan ini tak lepas dari tajamnya finishing mereka. Di sepanjang pertandingan, mereka berhasil membukukan 44 persen efektivitas field goal. Nilai ini didominasi finishing mereka di bawah ring. Dari 49 peluang emas yang mereka lakukan, 24 di antaranya berbuah angka.

6. SMAN 3 Sidoarjo

Pertandingan sengit terjadi antara SMAN 3 Sidoarjo melawan SMAN 8 Surabaya. Bahkan, kejar-kejaran skor terus terjadi hingga satu menit akhir pertandingan. Namun, berkat mental yang luar biasa, SMAN 3 Sidoarjo berhasil menangi pertandingan dengan skor tipis 22-20. Sejak tip off berlangsung, jual beli serangan kerap terjadi antara kedua tim.

7. SMAN 2 Surabaya

Srikandi SMAN 2 Surabaya menjadi tim pertama yang meraih tiket playoffs di Honda DBL East Java Series 2019. Tiket ini berhasil mereka pastikan setelah memenangi laga do or die melawan SMA Ciputra Surabaya dengan skor 31-26. Sejak kuarter pertama, pertandingan berlangsung alot. Kedua tim sama-sama melancarkan serangan yang tajam untuk mencetak poin. Memanfaatkan permainan gemilang dari Shannon Elvira dan Celine Sugiardjo, Ciputra sempat memimpin jalannya kuarter pertama dengan skor tipis 8-7.

Berita-berita di Seri Surabaya yang berlangsung Rabu (4/9) selengkapnya bisa kalian baca di sini:

1. Babak Playoffs Terbuka Lebar, SMAN 1 Lamongan Antisipasi Laga Terakhir.

2. Tampil Trengginas, SMA Frateran Surabaya Puncaki Grup O Sementara

3. SMA Petra 5 Surabaya Pupuskan Asa SMKN 5 Surabaya

4. Andalkan Permainan Cepat, Petra 4 Targetkan Juara Grup

5. Finishing Tajam Jadi Kunci Kemenangan SMAN 16 Surabaya

6. Sengit, SMAN 3 Sidoarjo Menangi Laga Lawan SMAN 8 Surabaya

7. Putri SMAN 2 Surabaya Raih Tiket Playoffs Perdana

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024