ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Fase big eight Honda DBL with KFC 2022-2023 East Kalimantan Series telah usai. Empat tim yang masing-masing dua sektor putra dan sektor putri telah mengisi tempat yang tersisa di fantastic four. Empat pertandingan yang tersaji pada Selasa, 28 Februari 2023 diwarnai dengan tensi panas nan dramatis.

Pertandingan sektor putra berjalan dramatis. SMAN 1 Samarinda (Smansa) misalnya, mereka berhasil comeback atas SMA Sunodia Samarinda di kuarter terakhir. Tensi panas juga menyelimuti laga penutup, SMAN 4 Samarinda (Smapa) secara dramatis kalahkan SMAN 2 Sangatta Utara.

Simak rangkuman hari kelima Honda DBL with KFC 2022-2023 East Kalimantan Series! (MRS)

SMAN 3 Samarinda vs SMAN 6 Balikpapan Utara

SMAN 3 Samarinda (Smaga) berhasil melesat ke fantastic four Honda DBL with KFC 2022-2023 East Kalimantan Series pada Selasa, 28 Februari 2023. Keberhasilan mereka diraih setelah menekuk SMAN 6 Balikpapan Utara (Hexa) dengan hasil akhir 18-13.

Smaga Samarinda harus tertinggal terlebih dulu atas Hexa di kuarter pertama. Ketertinggalan tim asuhan Sandi Indra Cahya itu ternyata menjadi pemantik bagi mereka untuk bangkit di kuarter-kuarter berikutnya.

Semangat para penggawa Smaga Samarinda berbuah manis, mereka langsung ambil alih kepemimpinan di kuarter kedua. Keunggulan mereka terus bertahan hingga pertandingan usai, Hexa seolah tidak diberikan ruang sedikitpun oleh Smaga Samarinda untuk mencetak angka.

Baca selengkapnya Tekuk Hexa, Smaga Samarinda Pastikan Satu Tempat di Fantastic Four

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah

SMAN 1 Samarinda vs SMA Sunodia Samarinda

Perebutan tiket menuju fantastic four Honda DBL with KFC 2022-2023 East Kalimantan Series antara SMAN 1 Samarinda (Smansa) kontra SMA Sunodia Samarinda berlangsung dramatis. Smansa Samarinda yang tertinggal di tiga kuarter berhasil memukul balik Sunodia dengan hasil akhir 40-35.

Pertandingan yang berlangsung pada Selasa, 28 Februari 2023 itu pada awalnya dikuasai oleh Sunodia, aksi jual beli serangan yang berujung berbuah poin pada kuarter pertama sukses dimenangkan oleh Sunodia. Keunggulan ini merupakan awal dari keperkasaan tim asuhan Hongkowijaya Hendri itu.

Keadaan masih belum berubah di kuarter kedua, para pasukan Smansa Samarinda pada kuarter ini bahkan hanya mampu mencetak empat poin. Perjuangan menyalip Sunodia pun masih jauh.

Baca selengkapnya Dramatis! Smansa Samarinda Comeback Atas Sunodia

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah

SMKN 2 Balikpapan vs SMAN 1 Samarinda

SMKN 2 Balikpapan (Folks) berhasil mengalahkan SMAN 1 Samarinda (Smansa) dengan skor akhir 26-13 pada perebutan jatah fantastic four Honda DBL with KFC 2022-2023 East Kalimantan Series. SMKN 2 Balikpapan pada pertandingan ini tampil mendominasi atas Smansa, tak ayal kemenangan pun berhasil digapai.

Tim besutan Muhammad Hendra itu langsung tancap gas begitu tip off dilaksanakan. Serangan demi serangan mereka kerahkan ke ring Smansa Samarinda. Serangkaian gempuran Folks pada kuarter pertama menjadi awal dominasi mereka di pertandingan ini.

Keperkasaan mereka terus berlanjut di dua kuarter berikutnya. Folks semakin melebarkan jarak poin dengan Smansa Samarinda dengan masing-masing kuarter mencetak enam poin. Smansa Samarinda tampak kesulitan menembus area bertahan Folks, hal ini terlihat dari poin-poin yang mereka ciptakan di sepanjang kuarter.

Baca selengkapnya Folks Melaju ke Fantastic Four, Chusnul Hotimah: Kami Belum Puas!

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah

SMAN 4 Balikpapan vs SMAN 2 Sangatta Utara

Fase big eight Honda DBL with KFC 2022-2023 East Kalimantan Series resmi usai setelah ditutup dengan laga sengit nan dramatis antara SMAN 4 Balikpapan (Smapa) kontra SMAN 2 Sangatta Utara (Smada). Smapa berhasil keluar sebagai pemenang setelah tembakan Valdo hardy Indrawan berbuah dua poin, laga pun berakhir dengan skor 30-28

Smapa Balikpapan pada laga ini mendominasi di sepanjang pertandingan. Pada kuarter pertama, tim asuhan Ady Prianto harus beradu serangan dengan Smada. Smapa Balikpapan berhasil unggul tipis di kuarter ini.

Hngga kuarter ketiga Smapa Balikpapan mash unggul, namun keunggulan mereka mulai goyah di kuarter pamungkas. Smada mencoba bangkit di sepuluh menit terakhir pertandingan. Mereka bahkan mampu menyamakan kedudukan atas Smapa Balikpapan menjadi 28 sama ketika pertandingan menyisakan satu menit terakhir.

Tensi pertandingan semakin panas, kepanikan di kubu Smapa Balikpapan tak terelakan terjadi. Hal itu dilontarkan ole Ady seusai pertandingan. Kepanikan mereka akhirnya mereda, setelah tembakan Valdo sukses berbuah poin di 27 detik akhir pertandingan sekaligus penyelamat Smapa Balitpapan dari kekalahan.

Baca selengkapnya 

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui live stream di bawah

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY