Overtime Pertama! Methodist Binjai Pungkasi BIM

| Penulis : 

Opening party Honda DBL with KFC 2022-2023 North Sumatera Series baru saja usai. Meski baru hari pertama, drama pertandingan sudah mulai muncul. Hal itu terjadi pada laga penutup antara SMA Bangun Insan Mandiri Medan (BIM) melawan SMA Methodist Binjai.

Drama terjadi lantaran BIM harus meladeni kuatnya perlawanan Methodist Binjai hingga babak overtime. Sayang bagi BIM, tim debutan itu harus tersingkir setelah sempat memimpin dengan perolehan akhir 40-36.

Jual beli serangan hingga berujung poin terus terjadi di kuarter pertama, BIM berhasil memimpin dengan pautan empat angka. Methodist Binjai tidak mau kalah, mereka coba bangkit di kuarter berikutnya.

Kuarter kedua berjalan alot bagi kedua tim, hanya lima poin yang dapat tercipta di mana BIM meraih 2 poin sedangkan Methodist Binjai meraup 3 poin. Kepemimpinan tim debutan di pertandingan ini semakin terancam.

Ancaman itu semakin kuat, Methodist Binjai terus menggempur BIM hingga memangkas jarak poin. Hingga waktu normal usai, Methodist Binjai secara dramatis menyamakan poin dengan BIM menjadi 33 sama melalui lay up Diego Tan di satu detik terakhir.

Kedua tim harus bertarung hingga babak overtime, semangat juang Methodist Binjai yang semakin membuncah sukses memukul balik BIM. Hasilnya, tim besutan Rudy itu berhasil mengirim pulang sang tim debutan.

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui livestream di bawah

Populer

Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Mulus ke Big Eight, Coach Bayu Beri Catatan untuk Tiga Empat
Menuju Championship Series: Dian Harapan Andalkan Dua Pemain Kunci