Keseruan roadshow Honda DBL with KFC 2022-2023 Lampung Series belum usai. Jumat (27/1) giliran SMKN 4 Bandar Lampung mendapatkan bagian keseruan tersebut. Teman-teman SMKN 4 Bandar Lampung begitu antusias menyambut tim basket kesayangan mereka.

Bukan hanya suguhan perkenalan para penggawa SMKN 4 Bandar Lampung yang akan berlaga pada DBL seri Lampung saja. Tim dance SMKN 4 Bandar Lampung juga menunjukkan kebolehannya. Koreografi dan gerak tari yang sudah mereka persiapkan untuk ajang UBS Gold Dance Competition 2022-2023 seri Lampung mereka spill sedikit.

Baca juga: Menuju DBL Lampung: Srikandi SMKN 4 Pengen Harumkan Nama Sekolah

Tidak ketinggalan beberapa games-games kecil berhadiah menarik ikut meramaikan acara roadshow di sekolah yang beralamat di jalan Hos Cokroaminoto No.102 Bandar Lampung. Berbicara mengenai persiapan tim basket kebanggaan siswa-siswi SMKN 4 Bandar Lampung. Tim basket putra mereka sampai menggelar pemusatan latihan untuk menambah porsi latihan dan meningkatkan kekompakkan tim.

“Kita pernah melakukan camp, ini juga bagian dari persiapan DBL Lampung. Selama camp itu kita cerita-cerita seru,” ujar Sandy Febrian salah satu pemain tim putra SMKN 4 Bandar Lampung. Tidak selesai di situ, skuad putra SMKN 4 Bandar Lampung bahkan berencana untuk menginap bersama menjelang DBL nanti, “Kita rencananya dua hari sebelum DBL Lampung mau menginap satu tim bareng,” imbuhnya.

Baca juga: Menuju DBL Lampung: SMKN 4 Sampai Lakukan TC Jelang DBL

Bergeser ke tim putrinya, srikandi SMKN 4 juga tak mau ketinggalan. Musim ini menjadi momen kembalinya mereka ke ajang bergengsi tersebut. . “DBL ini kan engga sering ya. Cuman ada setahun sekali, jadi engga mau melewatkan kesempatan emas ini,” ujar Sri Dahlianti salah satu penggawa dari tim putri SMKN 4 Bandar Lampung.

Baca juga: Riuhnya Roadshow Honda DBL with KFC di SMA Xaverius

Well, sampai ketemu di Honda DBL with KFC 2022-2023 Lampung Series ya teman-teman SMKN 4! Selanjutnya coba tebak sekolah mana lagi nih yang disamperin buat roadshow Honda DBL with KFC?(*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa