Tim putra SMA BPK Penabur Cirebon berhasil menyusul tim putri melangkah ke babak final Honda DBL with KFC 2022 West Java Championship Series. Sama-sama melawan SMAN 5 Bogor, tim putra sukses memenangkan pertandingan dengan skor akhir 98-31, Senin 28 November 2022.

Tidak sulit bagi anak-anak Penabur Cirebon untuk mengawali keunggulan mereka di laga ini. Selepas tip off dilakukan, Farrergie Alexandre memberikan kejutan bagi penggawa Fivers (julukan SMAN 5 Bogor) dengan melepaskan dua poin pertama.

Berbalas dua poin tambahan dari Terrel Ayers di detik berikutnya, Penabur Cirebon percaya diri melancarkan tekanan mereka. Namun, tripoin dari Shandi Shaumunov sukses menipiskan jarak di paruh awal kuarter pertama.

Penabur Cirebon tak ingin kehilangan kans begitu cepat. Mereka sukses membungkam Fivers dengan pundi-pundi poin lainnya. Hasilnya, skor 26-8 berhasil menjadi awal manis untuk tim asuhan Hengky itu.

Penggawa Penabur Cirebon memang tampil solid sepanjang kuarter. Mereka berhasil menyarangkan poin dengan nyaman. Kekuatan pemain pun merata. Seluruh pemain sukses menyumbang poin untuk tim.

Meski begitu, Penabur Cirebon masih tak lepas dari beberapa catatan. Coach Hengky menyatakan, timnya masih menuai beberapa hal yang harus mereka evaluasi jelang partai final nanti. Terutama soal kerja sama dan chemistry dalam tim.

“Saya melihat pemain kelas 10 dan 11 beberapa kali masih belum klik dengan pemain kelas 12-nya. Akhirnya, mereka terlihat seperti demam panggung. Jadi banyak sekali pemain yang nggak bermain sesuai posisinya, sehingga yang seharusnya attempt itu berhasil malah gagal,” cetusnya.

Menyoal hal tersebut, coach Hengky ingin anak didiknya segera bebenah diri. Sebab, ia menargetkan timnya dapat mempertahankan gelar juara mereka di tahun ini.

“Saya berharap bisa back-to-back champion. Prediksi saya, siapa pun lawannya nanti, final pasti seru,” tandasnya. (*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa