Laga kedua Honda DBL with KFC 2022 West Java Series - East Region 24 November berhasil diambil alih putri SMAK 1 (SMA 1 BPK Penabur Bandung) dengan perolehan skor jauh 41-6 atas Smanda (SMAN 2 Purwakarta).
Srikandi SMAK 1 mengganas sejak awal kuarter. Mereka berhasil membungkam strategi Smanda hingga tak berkutik mencetak poin. Kezia Lukman srikandi SMAK 1 berhasil membuka dengan tiga poinnya di menit 08.47.
Memasuki kuarter kedua SMAK 1 semakin menggganas. Mereka tak henti menambah skornya. Meski dari kubu Smanda mencoba merangkak menyusul, namun SMAK 1 lebih trengginas menyerang lawannya.
Pulangkan Smanda Purwakarta, SMAK 1 berhasil menuai tiket Fantastic Four mereka. Kemenangan ini juga tak lepas dari performa Lindy Evania kapten sekaligus guard SMAK 1 ini menjadi salah satu mesin timnya.
Berdasarkan statistik pemain dengan jersei tujuh berhasil mencatatkan 14 poin, 4 rebound, dan 3 asis. Lindy pun mengomentari performa timnya.
"Menurutku performa tim tadi cukup tapi masih ada kurangnya. Kami masih banyak turnover yang harus dikurangin untuk laga-laga selanjutnya," jelasnya.
Unggul atas Smanda membawa mereka harus menghadapi derbi Penabur melawan SMA BPK Penabur Cirebon di fase Fantastic Four esok. Disinggung mengenai persiapannya Lindy optimis dan percaya diri menghadapi SMA BPK Penabur Cirebon di laga selanjutnya.
"Sudah review dan scouting. Mereka bermain cukup bagus tapi kami masih punya kepercayaan diri yang baik. Besok mainnya harus enjoy dan jangan sampai mainnya terbebani. Satu lagi saling percaya aja sesama teman," pungkasnya. (*)
Baca Juga: Segel Kemenangan Atas Charets, Putri Penabur Bandung Masih Tuai Catatan
Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.
Siaran ulang pertandingannya bisa dilihat di video di bawah ini