Tim putra SMAN 5 Bogor pulang dengan hasil yang sangat memuaskan. Mereka berhasil menyusul srikandinya untuk melaju ke fase berikutnya usai menjalani laga sengit atas SMAN 1 Cianjur pada Minggu, 20 November 2022. Fivers -julukan SMAN 5 Bogor- menutup pertandingan dengan skor akhir 38-30.

Gim keempat itu berlangsung ketat. Putra Fivers yang terus mendapat pukulan dari Panghid (julukan SMAN 1 Cianjur) memaksa keduanya untuk melanjutkan pertandingan di babak overtime. Fivers sempat jauh tertinggal di kuarter pertama. Namun, mereka berhasil membalikkan keadaan dan memperjauh keunggulan.

Sayangnya, di kuarter pemungkas SMAN 5 Bogor justru lengah. Mereka hanya menceploskan satu angka saja bagi Fivers, sedangkan Panghid menambahkan delapan poin. Hal itu lah yang membuat skor keduanya imbang dan beranjak ke babak tambahan.

Baca Juga: Overtime! Three Point Annisa Zhafira Selamatkan Nyawa Fivers

Fivers kembali mengganas di sisa waktu penentuan. Pundi-pundi poin yang mereka hasilkan semakin sulit untuk dikejar lawan. Akhirnya tim polesan Hengky Kristianl itu bisa memastikan kemenangan mereka setelah unggul delapan poin.

"Tadi game-nya itu game mental sih. Sebenarnya kalau dilihat dari size, SMAN 1 Cianjur memang lebih unggul. Di awal ini mereka (SMAN 5 Bogor) sudah menggebu-gebu, lalu saya ingatkan mereka untuk tidak terbawa emosi karena siapa yang bisa control the game itulah pemenangnya,” ungkap Coach Hengky.

Pelatih SMAN 5 Bogor itu sendiri berhasil menahkodai dua pertandingan sengit. Sebelumnya putri SMAN 5 Bogor juga bertanding hingga ke babak overtime saat melawan SMAN 5 Karawang. Beruntung hasil gim keduanya berbuah manis.

“Cukup melelahkan ya karena kita ketemunya sama sekolah yang notabenenya memiki skill setara. Untungnya di tim putra ini nggak begitu banyak kendala karena semua pemain kita itu sama-sama bisa main, jadi tinggal gimana cara saya mengatur egonya mereka,” imbuhnya.

Baca Juga: Gagalkan Revans, Wolu Amankan Kemenangan Perdana

Disinggung mengenai target, pelatih SMAN 5 Bogor itu berambisi untuk membawa anak didiknya dapat melaju bersama hingga ke Big Four. Lebih-lebih Coach Hengky optimis bahwa Fivers dapat meraih tahta Honda DBL with KFC 2022 West Java Series.

“Saya pengen kawinkan gelar SMAN 5 Bogor minimal di Big Four! Siapapun lawannya besok kita optimis harus menang, malah kalau bisa champion. Target tuh nggak usah tanggung-tanggung, intinya harus champion,” pungkasnya sambil tertawa. (*)

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

Saksikan tayangan ulang livestream pertandingan lewat video di bawah ini:

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya