Tajam di Kuarter Ketiga, Dust Kandaskan Teladan

| Penulis : 

Tim putri SMAN 21 Jakarta berhasil memenangkan laga kontra SMAN 3 Jakarta di hari keempat Honda DBL with KFC 2022 DKI Jakarta Championship Series dengan skor akhir 47-34, Senin 14 November 2022.

Walaupun sukses mengemas kemenangan perdana dengan rekor menang-kalah (1-1), tidak mudah bagi putri Dust (julukan SMAN 21 Jakarta) untuk meraih itu. Kedua tim sempat sengit di kuarter awal.

Bahkan, tak jarang untuk putri Teladan (sebutan SMAN 3 Jakarta) dalam menyamakan kedudukan sejak tip off dilakukan. Hal itu membuat tim asuhan Rizky Almushaddieq itu mesti mengalami tekanan.

Dust mulai menunjukkan tajinya di kuarter ketiga. Tambahan 14 poin berbalas 5 poin membuat anak-anak Dust mampu melebarkan jarak atas Teladan. Keunggulan itu berhasil mereka pertahankan hingga tutup laga.

“Start kita memang nggak bagus,” aku coach Rizky. “Makanya sempat kejar-kejaran. Lalu ada kendala non-teknis juga di lapangan, jadi otot-otot mereka sudah mengendur duluan.”

Di laga ini, Chumaira Dian Khayra masih menjadi tulang punggung tim. Ia mencatat double-double dengan 13 poin plus 10 rebound. Florrie Nadine dan Marsha Indri solid memberi bantuan. Masing-masing menyumbang 12 poin dan 10 poin.

Dari sisi Teladan, Qanesa Shafa dan Aqilla Sabina menaruh peran besar bagi tim. Qanesa menyumbang 12 poin dan 4 rebound. Aqilla menambah 10 poin plus 5 rebound. Kontribusi juga diberikan Elleanore Phoebe lewat 10 reboundnya.

Dust masih memiliki mempunyai sedikit harapan untuk melangkah ke babak fantastic four. Tersisa satu laga penentu melawan SMA 1 Penabur Jakarta sebelum kepastian itu didapat.

“Prediksi saya melawan SMA 1 Penabur nanti pasti akan ketat karena kita punya rekor menang kalah yang sama. Pertandingan nanti benar-benar jadi penentu,” tukas coach Rizky. (*)

Statistik lengkap pertandingan ini bisa klik di sini atau cek halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll dengan dobel tap)

Saksikan siaran ulang pertandingan ini melalui livestream di bawah

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya