Gelaran Technical Meeting yang diadakan pada Sabtu, 12 November 2022 menandakan bahwa Honda DBL with KFC 2022 West Java Series – East Region bakal segera dimulai. Sebanyak 32 tim putra dan 16 tim putri bakal bertanding habis-habisan musim ini.

Para perwakilan tim tampak sedang berkumpul di Safety Riding Center Cibereum siang ini. Dimulai pada pukul 13.00 WIB, kegiatan dibuka dengan pembacaan regulasi kepada tiap peserta. Tak lupa dilanjutkan dengan sesi drawing untuk menentukan bagan bertanding dari masing-masing tim.

Adapun sistem kompetisi Honda DBL with KFC 2022 West Java Series – East Region menggunakan sistem gugur atau do or die. Sebagai pengingat, DBL Bandung sendiri akan dilaksanakan mulai 18-30 November 2022 di GOR Pajajaran Bandung.

Layaknya pembagian bagan pada umumya yakni juara tim dan peringkat kedua berada di sisi yang berbeda. Dari sektor putri SMA Trimulia Bandung berada di bagan kiri atas. Sementara SMA BPK Penabur Cirebon bertengger di sisi kanan bawah.

Baca Juga: TM DBL Bogor Telah Digelar, 40 Tim Ini Berebut Tiket ke Bandung

Tak jauh berbeda dengan kubu putra di mana sang pemilik tahta musim lalu, SMA BPK Penabur Cirebon secara otomatis nangkring di padan kiri dan SMA Trimulia Bandung pemilik gelar runner up berada di bagan sebelah kanan.

Berkaca dari hasil drawing, SMA Taruna Sakti dipastikan akan bersua dengan SMA BPK Penabur Cirebon di laga perdananya. Disinggung mengenai hal tersebut, Arius sebagai salah seorang pemain SMA Taruna Sakti mengaku cukup terkejut.

Menurutnya para pemain dari SMA BPK Penabur Cirebon memiliki kemampuan bermain yang sangat hebat. Terlebih dengan dinobatkannya sebagai juara Honda DBL 2021 West Java Series, menandakan bahwa mereka bukanlah tim yang remeh.

“Sangat mengejutkan setelah tahun lawan pertama kami itu juara tahun lalu. Skill individu dari setiap pemainnya sangat hebat, chemistry tim pun sudah terbentuk. Tapi bagaimanapun kami bakal mengusahakan yang terbaik,” pungkas Arius.

Baca Juga: Menuju DBL Bandung: Putra Sembilan Tak Gentar Hadapi Siapapun!

Jiwa kompetitif yang kian membara tentu menambah keseruan pada gelaran DBL Bandung musim ini. Lebih-lebih terpantau akan banyak laga seru yang tersaji dan siap menemani hari-hari kalian. (*)

Sebelum itu, mari kita simak terlebih dahulu yuk hasil drawing Honda DBL with KFC 2022 West Java Series – East Region:

Tim Putra

 

Tim Putri

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game