SMAN 71 Jakarta menjadi salah satu sekolah yang berhasil menyumbang dua wakilnya pada Honda DBL with KFC 2022 DKI Jakarta Championship Series. Tim putri Sapta Eka (julukan SMAN 71 Jakarta) berhasil melengang ke fase krusial ini usai lolos East Region dengan status runner up.

Pada kompetisi region, putri Sapta Eka mesti tunduk atas SMAN 21 Jakarta (Dust). Muhammad Ridzky, pelatih Sapta Eka, mengatakan faktor mental menjadi salah satu kekalahan timnya kala itu. “Mereka sudah takut duluan saat melawan SMAN 21,” aku coach Ridzky.

Baca juga: Prediksi Laga Sengit di DBL Jakarta Championship Series, Soemantri Bakal Panas!

“Dari awal mereka sudah gugup, makanya saat lawan SMAN 21 itu field goals mereka turun drastis dari game sebelumnya. Itu jadi catatan saya juga, buat meyakinkan memotivasi mereka untuk Championship Series nanti,” timpalnya.

Catatan besar ini mesti segera dibenahi oleh srikandi Sapta Eka. Pasalnya, calon lawan mereka di Championship Series nanti akan lebih berat. Sapta Eka tergabung dalam Grup A bersama dengan SMA Jubilee Jakarta, SMA Kristoforus 1 Jakarta, dan SMAN 70 Jakarta.

Baca juga: Menuju Championship Series: Demi Perkuat Tim, Kanisius Ikuti Dua Kompetisi

Coach Ridzky sendiri sudah memprediksi calon lawan mereka nanti. Ia memprediksi, laga tim putri akan berjalan dengan seru dan sengit. Apalagi, ia juga mengantisipasi daya gedor dari tim-tim lawan yang akan mereka temui nanti.

Untuk itu, ia berharap anak-anak Sapta Eka tetap optimistis dapat mencuri kemenangan di setiap laga. Lebih jauh, coach Ridzky ingin anak didiknya bisa menunjukkan kualitas mereka sebagai tim unggulan dari Jakarta Timur.

Baca juga: Menuju Championship Series: Dian Harapan Andalkan Dua Pemain Kunci

“Kalau dilihat saat ini, putri SMAN 70 lagi naik-naiknya. Kita pasti mewaspadai mereka. Tapi bukan berarti kita meremehkan yang lain, kita akan tetap bersiap maksimal. Makanya, saya berharap putri Sapta Eka sendiri yakin sama kualitas mereka,” cetusnya.

DBL Jakarta Championship Series sendiri akan digelar pada 11-19 November 2022 di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan. Ini merupakan putaran terakhir sebelum Ibu Kota mendapatkan raja dan ratu baru. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan