Honda DBL with KFC 2022 D.I Jogjakarta Series dua hari lagi dimulai. Cerita mengenai persiapan mereka di musim ini menjadi hal yang menarik tersendiri. Terlebih lagi Honda DBL seri Jogja tahun ini memunculkan atmosfer baru. Penonton dan pendukung kembali bisa nribun langsung. 

Antusias dan persiapan maksimal juga dikerahkan oleh penggawa Saka -sebutan SMAN 1 Kalasan. Tak hanya latihan intensif yang aktif dijalankan. Namun juga mencoba untuk memprediksi kekuatan lawan. 

Baca Juga: Menuju DBL Jogja: Jelang Laga, Skuad Budi Utama Rajin Latihan Aquatic  

“Selain latihan intens mempersiapkan mental, fundamental, hingga chemistry kami juga sempat mengatur strategi dan memprediksi lawan. Menurut kami musim ini SMAN 11 Yogyakarta yang cukup diwaspadai karena sempat melihat mereka saat berlatih. Kami jadi sedikit banyak tahu kekuatan mereka,” jelas Gilbert Bagas kapten Saka. 

Latihan padat telah dikerahkan skuad Saka sejak enam bulan lalu. Kapten Saka itu juga mengakui latihannya kali ini cukup menguras tenaga. Hal tersebut karena mereka harus kembali mengulang detail basic basket dan beragam macam pola permainan. 

Meski demikian semangat dan antusias Gilbert dan kawan-kawan justru menggebu. Baginya musim ini menjadi tahun kebangkitan SMAN 1 Kalasan. Performa terbaik menjadi harapan skuad Saka siap bertempur di GOR UNY esok. (*)

Baca Juga: Menuju DBL Jogja: Srikandi Exsco Temukan Tantangan Jelang Turun Lapangan

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game