BANDUNG - Banyak kejutan yang terjadi pada quater final Honda DBL West Java Championship Series 2019. Salah satunya adalah tim asal Bandung yang berisikan rookie player mampu menembus fase big four. Di hari kedelapan ini empat tim juga berhasil memastikan diri ke babak selanjutnya. Penasaran kan siapa aja tim yang lolos big four? Simak rangkuman berikut ini:
SMA Trimulia Bandung vs SMAN 1 Sindang
SMA Trimulia Bandung memastikan langkah mereka ke babak big four Honda West Java Championship Series 2019. Usai menyudahi perlawanan sengit dari SMAN 1 Sindang Indramayu (Smansasi) dengan skor meyakinkan 54-71. Yosua Nathanael yang memperoleh double-double berhasil membawa timnya menang atas Smansasi.
SMAN 2 Majalengka vs SMA Santo Aloysius SA
Tim putri SMA Santo Aloysius SA berhasil meraih kemenangan atas SMAN 2 Majalengka meskipun sempat tertinggal di pertengahan kuarter dua. Lagi-lagi rookie player yang menyelamatkan Aloysius sehingga berhasil meraih kemenangan dengan skor 46-61. Richelle berhasil menorehan 40 poin, 24 rebound, 4 block dan 2 steal.
SMAN 9 Bandung vs SMA BPK Penabur Cirebon
SMA BPK Penabur Cirebon berhasil membalaskan dendam tahun sebelumnya yang kalah di partai final oleh SMAN 9 Bandung (Sembilan). Penabur Cirebon menumpaskan Sembilan dengan skor yang cukup jauh 43-71. Lewat center jangkung, Maura Agita tampil kuat dengan mengukuhkan 7 block dan 12 rebound dan membantu pertahanan timnya.
SMAN 2 Bandung vs SMA BPK Penabur Cirebon
Laga antara SMAN 2 Bandung (Smunda) dan SMA BPK Penabur Cirebon tak henti-hentinya membuat penonton di GOR Pajajaran histeris. Akhirnya Smunda mengakhiri ketegangan yang ada ketika memastikan diri lolos kebabak big four setelah mengalahkan finalis tahun lalu dengan skor 99-95.
Pertandingan selengkapnya bisa kalian baca disini:
SMA Trimulia Bandung vs SMAN 1 Sindang Andalkan Yoshua Nathanael, Trimulia Melaju Mulus ke Big Four
SMAN 2 Majalengka vs SMA Santo Aloysius SA Richelle Menggila, Santo Aloysius Menang di Game ke Dua
SMAN 9 Bandung vs SMA BPK Penabur Cirebon Kuat Bertahan, BPK Penabur Cirebon Sukses Balas Dendam
SMAN 2 Bandung vs SMA BPK Penabur Cirebon Mengejutkan! Jawara Musim Lalu Menangis di Tanah Pasundan