Tim putra SMAN 36 Jakarta pastikan melangkah ke babak fantastic four Honda DBL with KFC 2022 DKI Jakarta Series – East Region. Ini didapat usai menyetop perlawanan SMA Labschool Rawamangun Jakarta dengan skor akhir 24-19, Selasa 25 Oktober 2022.
Tiga Enam (julukan SMAN 36 Jakarta) menunjukkan perjuangan penuh mereka demi menyabet satu tiket semifinal. Terlebih, mereka mendapat tekanan berat dari Labsraw (julukan SMA Labschool Rawamangun) di dua kuarter.
Sempat unggul 3 poin di kuarter pertama, Tiga Enam harus menelan pukulan balik Labsraw di kuarter berikutnya. Gim berlangsung sengit ketika memasuki kuarter kedua.
Tambahan 11 poin anak-anak Labsraw berhasil membungkam Tiga Enam. Tekanan dari Labsraw ini kemudian berlangsung hingga kuarter ketiga.
Hasilnya, anak-anak Tiga Enam tidak bisa mengembangkan permainan mereka. Namun, momentum tercipta di kuarter pamungkas. Timothy Kevin Nathanael jadi pembuka peluang bagi Tiga Enam mencuri kemenangan.
Lewat tembakan dua poinnya, Timothy berhasil menyamakan kedudukan kedua tim di paruh kuarter empat (16-16). Labsraw yang berusaha menjauhkan margin ternyata harus kembali menerima daya gedor Labsraw.
Tripoin dari Muhammad Rigel yang berhasil bersarang di ring Labsraw menjadi momen krusial bagi Tiga Enam pada satu menit akhir laga. Timothy menggenapkan kemenangan Tiga Enam lewat dua tembakan gratisnya di akhir laga.
Timothy memang menjadi andalan timnya di laga ini. Bermain selama 36 menit 6 detik, pemain nomor 8 itu berhasil membukukan 15 poin plus 8 rebound. Catatan itu sekaligus membawa namanya menjadi top skor di laga ini.
Hasil ini membawa Tiga Enam sukses melangkah ke semifinal. Di babak fantastic four nanti, mereka masih menunggu pemenang antara SMAN 71 Jakarta versus SMA Global Islamic Scool.
Frengky de Fretes, pelatih Tiga Enam, mengatakan akan mengistirahatkan penggawanya sebelum laga penentu ke partai final itu digelar. “Catatan untuk evaluasi sama seperti yang kemarin, kita akan istirahat total saja sebelum semifinal. Fisik mereka sudah capek,” terangnya. (*)
Lihat hasil statistik pertandingan selengkapnya di sini: