Hari keempat Honda DBL with KFC 2022 South Sulawesi Series kembali mempertemukan delapan sekolah yang terbagi dalam empat pertandingan. Berbeda dengan hari-hari sebelumnya, jumlah tim sudah mulai menipis dan memasuki babak-babak penting. Total ada tiga pertandingan Big Eight yang memperebutkan tiket Fantastic Four.

Delapan sekolah yang akan bertanding adalah tim basket putri SMAN 16 Makassar melawan SMAN 4 Makassar pada pukul 14.00 WITA. Laga kedua ada SMA Rajawali Makassar melawan SMAN 16 Makassar pada pukul 15.30 WITA. Selanjutnya laga ketiga antara SMAN 3 Makassar melawan SMK Telkom Makassar. Kemudian pertandingan terakhir ada SMAN 4 Makassar melawan SMA Dian Harapan.

Laga Big Eight terjadi pada pertandingan pertama, ketiga dan keempat. Enam sekolah yang akan berebut tiket Fantastic Four adalah SMAN 16 Makassar dan SMAN 4 Makassar untuk tim basket putri. Kemudian SMAN 3 Makassar, SMK Telkom Makassar, SMAN 4 Makassar dan SMA Dian Harapan untuk tim basket putra.

Tentunya tim-tim yang akan bertanding ini telah bersiap dengan keras. Hal itu diungkapkan salah satunya oleh kapten tim basket putra SMA Dian Harapan, Dayrent. Pada wawancara sebelumnya ia mengungkapkan hal yang dipersiapkan untuk pertandingan hari ini. “Untuk pertandingan selanjutnya yang terpenting kami harus tetap fokus dan bermain serta bekerja keras,” jelasnya.

Selain itu kekompakan tim menjadi hal yang juga dipersiapkan. Kapten basket SMK Telkom Makassar, Muhammad Radhi Darmadi, menjelaskan akan meningkatkan kekompakan serta saling percaya. “Lebih kompak lagi sama teman-teman yang lain, saling percaya lagi dan lebih kuat untuk menghadapi game selanjutnya,” ungkapnya.

Pertandingan hari ini diprediksi akan lebih seru dari laga-laga sebelumnya. Kompetisi ini telah mencapai babak utama yang pastinya sayang untuk dilewatkan. (iaa)

Jadwal pertandingan bisa dilihat di halaman di bawah ini (pengguna Android bisa melakukan scroll dengan double tap) atau klik di sini.

 

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa