Hallo Malang! Hari ini Opening Party di GOR Bimasakti

| Penulis : 

 

MALANG – Honda DBL East Java Series 2019 – South Region (seri Malang) akan berlangsung mulai hari ini. Ada 32 tim basket putra dan 24 tim basket putri yang akan memperebutkan dua tiket putra dan dua tiket putri untuk menuju ke Surabaya.

Di seri Malang sendiri, tiap tim harus bersaing di fase grup. Khusus tim putra, mereka akan bersaing memperebutkan juara dan runner up grup untuk bisa melangkah ke babak 16 besar. Sedangkan tim putri, mereka harus bersaing untuk bisa menjadi juara grup untuk bisa melangkah ke babak delapan besar.

Menurut Indaryanto, peta persaingan seri malang sangatlah merata. Hal ini dikarenakan semua sekolah memiliki kemampuan yang lebih merata dibandingkan tahun sebelumnya.

“Seri Malang meliputi beberapa kota besar di Jawa Timur bagian selatan. Mulai dari Malang sendiri, Tulungagung, Blitar, hingga Pasuruan. Semuanya punya kemampuan yang seimbang,” ujarnya.

Untuk hari ini, akan ada empat pertandingan yang tersaji di laga perdana. Inilah jadwalnya.

15.00 WIB: MAN 2 Malang VS SMAN 4 Malang (Putra)

16.10 WIB: SMA Kolese Santo Yusup Malang VS MAN 1 Malang (Putra)

17.20 WIB: SMAN 8 Malang VS SMAN 10 Malang (Putra)

18.30 WIB: SMAN 3 Malang VS SMAN 9 Malang (Putra)

Seluruh penyelenggaraan seri Malang akan berlangsung di GOR Bimasakti. Untuk jadwal pertandingan selengkapnya, bisa kamu lihat di sini.

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya