ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Honda DBL with KFC 2022 Central Java Series -South Region memasuki hari ketiga pada Sabtu 8 Oktober 2022. Akhir pekan datang ke Sritex Arena menjadi hal wajib bagi para suporter sekolah yang bertanding. Pada hari ketiga menyuguhkan enam laga dan tersaji bigmatch pada laga penutup.

SMAN 1 Gemolong vs SMAN 5 Surakarta

Smanig yang sudah mengantongi satu kemenangan kini mereka berhadapan dengan SMAN 5 Surakarta. Mereka peringatkan SMAN 5 Surakarta untuk bersiap diri menyambut mereka nanti di Sritex Arena. Rencana tepis mula laga pertama bakal berlangsung pada pukul 12.30 WIB.

SMAN 1 Purworejo vs SMAN 2 Surakarta

Laga kedua mempertemukan SMAN 1 Purworejo melawan SMAN 2 Surakarta. Para ksatria Smasa Purworejo coba menghibur barisan supporter karena Srikandi Purworejo yang kalah pada gim kemarin. Rencana tepis mula laga kedua pada pukul 13.45 WIB. SMAN 2 Surakarta bukan hanya datang dengan tangan kosong. Mereka ingin mengakhiri kutukan yang selalu gugur di hari pertama pada dua musim sebelumnya.

SMAN 3 Klaten vs SMAN Batik 1 Surakarta

Pertandingan ketiga bakal mempertemukan SMAN 3 Klaten melawan SMAN Batik 1 Surakarta. Ini adalah penampilan perdana srikandi SMAN Batik 1 Surakarta dalam gelaran DBL. setelah sempat vakum pada musim sebelumnya. Mereka pastinya membawa strategi rahasia yang disiapkan pada penampilan perdana mereka hari ini. Rencana tip off laga ketiga pada pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Weekend Nobar DBL? Nih Link Livestreaming DBL Jaksel, Manado, Solo, dan Semarang

SMAN 1 Sragen vs SMA Al-Abidin Bilingual Boarding School Surakarta

Selepas laga sektor putri kini giliran sector putra dari SMAN 1 Sragen yang akan berhadapan dengan ABBS. ABBS yang sudah memainkan gim pertamanya tentu sudah sangat nyetel dengan Sritex Arena. Beberapa kesalahan minor di gim pertama kemarin lusa (Kamis 6 Oktober 2022) diperbaiki dan siap untuk menghadapi SMAN 1 Sragen. Sebaliknya Smansa Sragen yang pernah mengalahkan ABBS tentu juga punya strategi jitu dari hasil scouting lawan mereka. Rencana tepis mula laga ini ada pada pukul 16.15 WIB.

SMA Warga Surakarta vs SMKN 1 Karanganyar 

Juara bertahan sektor putri akhirnya tampil pada laga kelima hari ketiga Honda DBL with KFC 2022 seri Solo. SMA Warga Surakarta akan berhadapan dengan SMKN 1 Karanganyar. Membawa title juara bertahan tentu pressure tersendiri bagi para pemain Smarga. Sebaliknya Srikandi SMKN 1 Karanganyar tentu ingin berbicara banyak pada musim ini. Mereka akan kerahkan segalanya untuk menjegal sang juara bertahan. Rencana tip off laga kelima berlangsung pada 17.30 WIB.

SMA Regina Pacis Surakarta vs SMA Warga Surakarta

Laga penutup menjadi laga hidup mati juara bertahan sector putra SMA Warga Surakarta. Mereka akan berhadapan dengan para ksatria Regpac demi mempertahankan title juara mereka. Regpac pun tak tinggal diam, mereka mengusung misi revans setelah pernah ditaklukkan oleh Smarga. Mereka pastinya sudah belajar banyak pada gelaran musim lalu. Laga dijamin seru hingga kuarter pamungkas berakhir! Tepis mula partai penutup bakal dilaksanakan pada pukul 18.45 WIB.(*)

Jadwal Honda DBL with KFC 2022 Central Java Series - South Region bisa dilihat melalui link berikut ini atau halaman ini (Pengguna Android bisa melakukan scroll ke bawah dengan melakukan double tap)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY