Benteng Kuat Smunda Lumpuhkan Aloysius

| Penulis : 

BANDUNG - Putra SMAN 2 Bandung (Smunda) jadi tim terakhir yang lolos ke fase Honda DBL West Java Championship Series. SMA Santo Aloysius SA dibuat tak berkutik menghadapi kuatnya benteng dari Smunda di sepanjang 40 menit. 

Pada kuarter satu permainan kedua tim berjalan menarik. Jual beli serangan jadi suguhan menarik. Tak heran jika Aloysius hanya bisa unggul satu poin disepuluh menit pertama. Pasalnya Smunda terus memberikan perlawanan sengit. 

Masuk kuarter dua, Aloysius yang awalnya memimpin justru berhasil terkejar kembali oleh Smunda. Recovery ball yang bagus dari pemain Smunda. Membuat mereka mengunci keunggulan di kuarter dua ini dengan skor 28-34.

Di kuarter tiga, lagi-lagi Smunda berhasil membaca permaian Aloysius. Intercept yang dilakukan pertahanan Smunda membuat Aloysius tak bisa berbuat banyak. Keunggulan Smunda pun makin jauh. 

Lanjut di sepuluh menit terakhir, Aloysius mengerahkan segala kemampuannya untuk meraih kemenangan. Namun hal itu jadi boomerang bagi Aloysius.

Fokus menyerang membuat mereka makin kacau saat bertahan. Total 31 turnover mereka lakukan di sepanjang pertandingan menjadi buktinya. Sementara itu pertahanan apik dari Smunda terlihat dari 18 steals dan 7 kali blocks yang mereka catatkan.

Meskipun meraih kemenangan, namun coach Yudhistira Suparman tak puas dengan penampilan tim besutannya. Ia menyebutkan bahwa timnya masih belum punya konsistensi dalam bermain. 

"Anak-anak kurang konsisten, gameplan tidak berjalan dengan baik pada kuarter satu dan dua. Hal itu yang membuat kami kewalahan. Namun berkat kesiapan dalam bertahan, akhirnya kita menang," tutur pria yang kerap disapa Yudhis itu. 

Hasil lengkap statistik dan profil pemain pada pertandingan ini, klik di sini

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024