Srikandi Sinlui punya misi yang tak kalah penting dengan tim putra mereka. Menapaki partai final pada gelaran tahun ini (2022) mereka ingin balaskan dendam pada edisi musim lalu.

Benar, Sinlui akan bertemu dengan SMA Gloria 1 Surabaya (Gloria) pada final sektor putri Honda DBL with KFC 2022 East Java Series North Region. Ini tentu menjadi misi balas dendam mereka setelah pada musim sebelumnya Sinlui harus puas duduki peringkat kedua. “Kami sudah menyiapkan yang terbaik agar bisa membalas kekalahan tahun lalu,” kata Wineke kapten dari Sinlui. 

Sinlui seolah tak ingin jatuh di lubang yang sama untuk kedua kalinya. Gloria yang sedari awal sudah gaungkan ingin meraih gelar juara ketiga kali secara beruntun bisa menjadi bumerang bagi mereka sendiri. Namun Setio Giovanni kapten dari Gloria 1 optimis sekolahnya mampu pertahankan gelar juara untuk ketiga kalinya “Untuk tahun ini ketemu Sinlui lagi tetap fokus dan enjoy aja serta memberikan yang terbaik dan pastinya target champion lagi,” jelasnya.

Baca juga: Jadwal DBL Surabaya: Hentikan Dominasi atau Pertahankan Gelar

Partai Final sektor putri bakal berlangsung pada 14.00 WIB. Pertandingan ini bisa disaksikan secara livestream dan eksklusif di channel KUY Entertaiment atau klik di sini untuk menonton laga final antara Sinlui melawan Gloria 1!

Partai final sektor putri antara SMA St Louis 1 Surabaya melawan SMA Gloria 1 Surabaya, Selasa 20 September 2022. Cek di sini untuk link live streamingnya:

Statistik pertandingan ini bisa dilihat di sini atau lihat halaman di bawah ini (pengguna Android bisa scroll menggunakan double tap)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan