Do or Die! Sweet Sixteen masih menjadi ambisi 12 tim yang berlaga hari ini. Siapapun yang menang, mereka akan langsung masuk ke jajaran 16 tim terbaik yang tersisa di Honda DBL with KFC 2022 East Java Series North Region.
Misi besar inilah yang membawa gim hari kedua playoffs kali ini semakin seru. Sebagai pembuka hadir SMA Santo Hendrikus Surabaya melawan SMA ITP Surabaya.
Meski Saints - sebutan SMA ITP Surabaya tetap bermain ngeyel di penampilan playoffs perdananya, namun ambisi SMA Santo Hendrikus Surabaya meraih Sweet Sixteen tampak lebih kuat. Hendz (sebutan Santo Hendrikus) tak memberi cela untuk Saints (sebutan ITP) untuk berkembang dan menang dengan skor akhir 65-27.
Laga kedua berlanjut. Hadir SMAN 20 Surabaya dan SMA Gloria 2 Surabaya. Sejak awal tip off gim tampak sudah memanas. Perolehan skor sempat seimbang di kuarter pertama. Namun Twenty - sebutan SMAN 20 Surabaya - semakin menjauhkan poinnya hingga berhasil amankan satu tempat di Sweet Sixteen.
SMAN 3 Surabaya dan SMAN 1 Puri Mojokerto lanjut berduel di DBL Arena. Castle - sebutan SMAN 1 Puri Mojokerto langsung mendominasi sejak awal gim. Meski Smaga - sebutan SMAN 3 Surabaya tak kenal lelah mengejar poin, namun Castle sukses memenangkan laganya kembali kali ini.
Gim selanjutnya datang dari SMA Frateran Surabaya dan SMAN 15 Surabaya. Laga cukup panas. Kedua tim tampil seimbang di paruh pertama. Namun, permasalahan foul dan kelelahan membuat Libels harus rela melihat Fratz melenggang ke Sweet Sixteen.
Petang ini Songo - sebutan SMAN 9 Surabaya bertemu dengan SMA Vita Surabaya. Langkah Songo untk melaju ke Sweet Sixteen akhirnya berjalan mulus setelah Vita tidak diperkuat bintang mereka, Steven Arya. Songo menang 68-8.
Penutup laga ada SMAN 1 Waru dan SMA IPH East Surabaya. Kedua tim masih sama kuat sampai kuarter tiga. Namun, di kuarter empat, Smantaru (sebutan SMAN 1 Waru) mulai membangun momentum keunggulan hingga menang Berikut ini rangkuman pertandingannya.
SMA Santo Hendrikus Surabaya vs SMA ITP Surabaya
Saints tampak tampil ngeyel melawan Hendz - sebutan SMA Santo Hendrikus Surabaya. Namun ambisi Hendz mencapai Sweet Sixteennya tampak lebih kuat.
Sumbangan poin pertama dari tembakan gratis Michael Lawrence guard Hendz memantik semangat tim lain memanen poinnya. Hasilnya Hendz sukses unggul atas Saints dengan skor 65-27.
Baca Juga: Michael Lawrence Tajam, Hendz Siap Kejar Target ke Big Eight
SMAN 20 Surabaya vs SMA Gloria 2 Surabaya
Memanas sejak kuarter pertama, Twenty dan SMA Gloria 2 Surabaya sama-sama berlomba mengambil tiket Sweet Sixteennya.
Sempat seimbang di kuarter pertama membuat membuat Twenty dan Gloria 2 - sebutan SMA Gloria 2 Surabaya tampil semakin ngotot. Namun penampilan Twenty semakin dominan dan sukses menang dengan skor 46-13.
Baca Juga: Lolos Sweet Sixteen, Twenty Nazar Gundul Rambut Jika Tembus Big Eight
SMAN 1 Puri Mojokerto vs SMAN 3 Surabaya
Castle berhasil menang atas Smaga dengan perolehan poin 60-34. Sejak awal mereka tampil mendominasi. Meski Smaga cukup ngotot dalam mengejar poinnya, Castle dengan lancar lebih dahulu meraih Sweet Sixteennya.
Baca Juga: Tiket Playoffs Jadi Persembahan Castle untuk Alumni Tercinta
SMA Frateran Surabaya vs SMAN 15 Surabaya
Laga berlangsung cukup sengit. Kuarter pertama SMA Frateran Surabaya sempat unggul. Namun Libels cepat menyusul hingga menyamakan skornya di periode dua.
Skor yang seimbang ternyata membuat Frateran mengubah strategi setelah turun minum di kuarter kedua. Benar saja, poin-poin semakin banyak disumbangkan skuad Frateran hingga unggul dengan skor 38-20.
Baca Juga: Frateran Nih Bos! Kontribusi Berarti Datang dari Skuad Non Inti
SMA Vita Surabaya vs SMAN 9 Surabaya
Songo tampak melaga mulus hari ini. Mereka sukses meraih gelar Sweet Sixteennya petang ini. Hingga kuarter kedua Vita hanya diberi kesempatan mencetak tiga poinnya.
Unggul sejak kuarter pertama Songo merasa lebih mudah memborong poin di laga playoffsnya. Benar saja mereka sukses mencatat kemenangan dengan skor 68-8.
Baca Juga: Sukses Amankan Posisi di Sweet Sixteen, Songo: Gas Terus Pokoke!
SMAN 1 Waru vs SMA IPH East Surabaya
Kuarter pertama laga penutup kali ini cukup memanas. Smantaru unggul tipis dengan IPH East. Namun memasuki kuarter kedua dan keempat, Smantaru malah menggebu mencetak skor. Hingga laga rampung, mereka sukses mendulang kemenangan dengan catatan poin 47-34.
Baca Juga: Unomania “Bonceng” Ghost Rider, Casual Sleekors Keluar dari Goa Bareng Batman