ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Uniti Per LA Vittoria. Itulah tulisan yang terpampang di kaos anak Sijimania -sebutan suporter SMAN 1 Surabaya. Senin, 5 September 2022, sepulang sekolah, mereka kompak memenuhi tribun DBL Arena. Sebab di hari itu tim basket kebanggaannya melakukan gim do or die. Tak ingin membiarkan mereka berlaga sendirian, Sijimania coba bakar semangat di atas tribun.

Berisik dan ramai memang sudah menjadi ciri khas dari Sijimania. Tabuhan perkusi, sorakan mereka mengiringi setiap langkah dan tembakan para punggawa di lapangan. Hari ini Sijimania hadir kira-kira empat ratusan orang.

“Tadi ada sedikit kendala waktu mau ke DBL, ya macet, terus ya tunggu-tungguan, jadinya agak keteteran masang koreo,” kata Fiki selaku capo 2 dari Sijimania

Baca juga: Menyambut Buwitashakti ala Trifosi

Pada pertandingan sebelumnya, sempat membawakan Pesulap yang mampu merubah takdir basket putra mereka. Hari ini mereka mengundang sosok samurai dari Jepang untuk menambah pengawalan ketat ke tim basket mereka.

Mengundang Sosok Samurai yang membawa naga ini ternyata sudah dari beberapa pertandingan sebelumnya mereka pikirkan, “Bawain koreo hari ini, karena request dari Rafael anak korlap Sijimania,Mas,” tambah Dean selaku capo 1 Sijimania.

Sayangnya Rafael yang meminta untuk membawakan koreo hari ini, berhalangan hadir karena jatuh sakit. “Iki yo wes tak gowokno, wes ndang waras,” tambah mereka berdua. Persiapan mengundang Paman Samurai ternyata mengalami beberapa kendala. Mereka sampai rela sepulang sekolah langsung mengerjakan dan kurang tidur.

Baca juga: Cerita Di Balik Awaydays Terakhir Banter Mania di DBL Arena

“Aku sempet dimarain orang tua, gara-gara lupa waktu, tapi gapapa loss breddt,” kata Fiki. Sosok Samurai yang hadir begitu menakutkan bagi lawan basket Satoe -sebutan SMAN 1 Surabaya-. Beberapa kali tim lawan ketakutan untuk mengangkat bola dan menyebabkan keuntungan serangan balik cepat bagi Satoe.

“Full senyummm poll, aku ngelihat mereka latihan, dari yang engga bisa sampe jadi kayak gini, gendeng pokoke,” imbuh Dean. Keberhasilan Satoe masuk ke babak playoffs tentu menjadi pekerjaan rumah tersendiri bagi Sijimania, pasalnya mereka akan undang siapa lagi untuk meneror tim lawan basket kebanggaannya. “Buat koreo berikutnya ytta -kepanjangan dari yang tahu tahu aja- ditunggu,” tambah mereka.

Baca juga: Panglima Perang, Khalid bin Walid Pimpin Amigosmansa

Sijimania berpesan kepada basket Satoe dibabak playoffs untuk tetap menjaga trend positif selama di fase grup. “Seng pasti optimis, tetep ngosek kalo kata Persebaya,” tutup Fiki.(*)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY