Empat Strategi Putri Aremu Bisa Unggul dari Songo

| Penulis : 

Sebelumnya putra Aremu – sebutan SMA Muhammadiyah 1 Gresik berhasil menang tipis 29-28 atas SMA Muhammadiyah 1 Taman Sidoarjo di laga Honda DBL with KFC 2022 East Java Series - North Region Minggu (21/8) lalu. Kini giliran srikandi Aremu yang sukses patahkan strategi Songo – sebutan SMAN 9 Surabaya.

Laga pukul 16.30 tadi berlangsung seru dan menegangkan. SMA Muhammadiyah 1 Gresik unggul 18-12 atas SMAN 9 Surabaya. Naurelia Nasywa, pemain Aremu menjadi pencetak skor pertama. Namun setelahnya, gebrakan Songo justru semakin menjadi. Shafa Dita, pemain SMAN 9 Surabaya jadi penyumbang poin pertama untuk timnya. 

Kuarter pertama dan kedua gim rupanya didominasi putri Songo. Namun memasuki kuarter tiga hingga empat keadaan berbalik. Aremu berhasil menyamakan kedudukan hingga 8-8. Bahkan di menit-menit terakhir kuarter tiga, Aremu justru membalap dengan skor 13-8.

Baca Juga: Ritual Joget Bawa Aremu Menangi Derbi Muhammadiyah

Dua kuarter terakhir semakin panas. Namun srikandi Aremu justru pacu strateginya dan sukses mencatat 18-12 hingga laga berakhir. Rupanya strategi ketat datang dari putri Aremu. Persiapan mereka kerahkan intens. Satu hari mereka bahkan berlatih dua kali pagi dan sore.

Tak hanya itu Kinanti Yumna, kapten sekaligus mesin Aremu untuk laga kali ini sukses catatkan skor 10 poin, 2 rebound, dan 1 assist. Ditemui setelah gim, ia jelaskan strategi persiapannya yang berhasil buat Aremu unggul dari Songo.

“Pertama latihan pagi sore, latihan mulai jam enam pagi. Siangnya pulang sekolah lanjut. Kedua perkuat fisik dengan lari. Selanjutnya, rajin belajar wawasan basket dari media sosial. Terakhir, perbanyak sparring untuk menambah jam terbang,” jelasnya.

Baca Juga: Suporter Jadi Salah Satu Kunci Castle Bekuk Songo

Dara dengan jersei 25 ini juga perdalam skillnya dengan bergabung bersama klub basket. Hal ini yang menjadi salah satu strateginya bisa mantap dalam akurasi shootingnya. Untuk laga selanjutnya Kinanti berharap bisa semakin solid terutama dalam kokohkan defense. (*)

Populer

Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Bulungan Siap Mati-matian Hadapi Misi Revans Jubilee di Final DBL Jakarta!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya