Honda DBL with Azawear akan kembali digelar. Student athlete turut menyambut dengan antusias gelaran liga basket pelajar terbesar se-Indonesia ini. Kabar gembira lain juga datang dengan dimulainya musim 2022-2023.
Di musim baru ini, para pendukung tim basket sekolah bisa hadir menonton langsung seluruh pertandingan. Honda DBL with Azawear sendiri tersebar di 30 kota (22 provinsi) di Indonesia. Kehadiran penonton terbuka di seluruh seri tersebut.
“Tiket akan dijual terbatas. Pembelian tiket hanya dapat dilakukan melalui aplikasi DBL Play. Selama persediaan masih ada, tiket masih dapat dibeli hingga H-1 jam sebelum pertandingan dimulai,” ujar Astrid Septiana, Event Senior Manager DBL Indonesia.
Penonton yang hadir tetap dibatasi sesuai dengan kapasitas venue penyelenggaraan Honda DBL with Azawear di setiap kota. Selama berada di area venue, penonton juga wajib menaati protokol kesehatan yang berlaku.
Pun demikian, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk menonton langsung di lapangan. Pertama, penonton 18 tahun ke atas wajib telah mendapatkan vaksinasi dosis lengkap atau sudah booster. Untuk penonton usia 6—17 tahun, vaksin dosis kedua wajib sudah dilakukan. Semua ini bisa dibuktikan dengan menunjukkan aplikasi Peduli Lindungi atau membawa surat bukti vaksin.
Sedangkan penonton berusia di bawah 6 tahun wajib didampingi dan diawasi khusus oleh orang dewasa. Seluruh penonton wajib memakai masker ketika berada di area penonton.
Honda DBL with Azawear sendiri akan membuka kompetisi di kota kelahirannya, yakni Surabaya, Jawa Timur. Gelaran Honda DBL with Azawear 2022 East Java Series North Region akan dimulai pada 18 Agustus 2022 mendatang, bertempat di DBL Arena.
Di edisi sebelumnya (2021), Honda DBL East Java diselenggarakan secara terpusat di GOR Pancasila, Surabaya. Ada juga perubahan venue pada series lain seperti Bali Series yang pindah ke GOR Ngurah Rai Denpasar. Juga Central Java Series - North Region (Semarang) yang akan diselenggarakan di GOR UD Sumber Waras Semarang.
Ada pula Banten Series yang akan digelar di GOR Dimyati Tangerang dan Riau Series yang kembali digelar di GOR Megah Gelanggang Remaja. Sementara itu, jadwal pertandingan Honda DBL with Azawear 2022 East Java Series dapat dilihat melalui aplikasi DBL Play. Informasi mengenai penjualan tiket akan dibagikan melalui instagram resmi @dblindonesiaofficial dan aplikasi DBL Play. (*)