ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

PALEMBANG-Dua belas hari lagi Honda Development Basketball League (DBL) with Azawear.com 2022 South Sumatera Series akan bergulir. Tepatnya 19 hingga 27 Agustus 2022. Sebelum tip off yang berlangsung di GOR Dempo, Jakabaring Sport City (JSC) dimulai, beberapa sekolah di provinsi berslogan "Bersatu Teguh" itu jadi bagian dari keseruan roadshow Honda DBL with Azawear 2022 South Sumatera Series.

Sekolah ikut andil memeriahkan roadshow hari pertama, Senin (8/8). Diawali SMAN Negeri 1 Palembang yang terletak di jalan Srijaya Negara, Bukit Besar, mulai pukul 07.00 WIB. Sekolah yang selalu aktif ikut kompetisi Honda DBL, menyambut meriah dan sangat antusias. Pelbagai aksi ditampilkan. Diawali performa tim cheerleder NEXAT-julukan SMAN 1 Palembang.

Mereka sangat atraktif. Berbagai gerakan "ekstrem" nan mendebarkan diperagakan. Aksi dan formasi angkat salah satu personel, berlangsung mulus dan apik. Diiringi tepuk tangan. "Kami terus berlatih, biar makin atraktif saat Honda DBL berlangsung. Tahun lalu, kami juara tiga. Tahun 2022 ini, jelas mau juara dong," ucap Mia, kapten tim Cheerleader NEXAT.

Begitu juga tim basket putra NEXAT, tahun 2022 ini, Muhammad Ilham Muzaki dan kawan-kawan membidik juara. "Tahun 2021 lalu kami runner up. Jadi, tahun 2022 ini harus podium teratas," ucap Ilham. Pada DBL 2021 lalu, tepatnya 26 Maret 2021 di GOR Dempo, JSC,  NEXAT harus puas sebagai runner up usai kalah di final party lawan musuh bebuyutannya MEDUPA (sebutan tim SMA Methodist 2 Palembang).

Bagaimana dengan tim basket putri NEXAT? Anya dan kawan-kawan mencoba realistis. Menurut sang forward, persaingan bakal ketat. Latihan keras dibawa asuhan coach Yobet Hendicko, terus dilakukan. "Tahun 2021 lalu, tim putri absen. Tapi, tahun 2022 ini, kami berani memasang target masuk final," ujar Anya.

Roadshow DBL ini disambut baik Kepala SMAN 1 Palembang H Moses Ahmad SPd, MM.  Dirinya menegaskan, kegiatan ini sangat positif sekali. Sebab lewat acara ini, siswa jadi makin percaya diri dalam mewujudkan impiannya. "Kami juga mengucapkan terima kasih untuk Honda DBL karena sudah memilih sekolah kami sebagai salah satu tujuan roadshow-nya,” ujar Moses.

Tak hanya itu, dirinya juga optimistis tim basket NEXAT bisa juara. Latihan keras yang dilakukan selama ini, lanjutnya, menunjukkan kuatnya fighting spirit anak-anak didiknya. "Jaga kekompakan. Junjung tinggi sportivitas," tegasnya.

Motivasi yang diucapkan Kepala Sekolah, membuat tim basket NEXAT, makin semangat untuk mengarungi musim ini. Menurut forward tik putri NEXAT, Nabila, itu menjadi motivasi tambahan. Apalagi ini tahun pertamanya ikut DBL, dan harus menghadapi tim-tim yang unggul jam terbang di DBL. "Kami akan mempersembahkan yang terbaik untuk sekolah,” ujar Nabila.

Para siswa yang hadir, juga terlihat antusias. Beberapa diantaranya ikut test drive di stand Honda. "Keren dan nyaman naik motornya," ucap salah satu siswa pasca test drive. (vis/gsm)

Foto: Kris Samiaji

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY