MAKASSAR - SMAN 1 Makassar (Smansa) yang baru menjalani laga pertamanya pada sore ini (27/8), berhasil meraih kemenangan ketika melawan tim kuat SMA Dian Harapan (Eagles). Smansa yang bertindak sebagai tim kuda hitam, harus bersusah payah meraih kemenangan dengan skor 22-18.
Tak ingin mengulangi kesalahan musim lalu yang kalah di laga awal, Smansa berhasil tampil total sejak kuarter pertama. Sang lawan yang notabene sebagai runner up musim lalu, terus mengimbangi permainan Smansa. Terbukti hingga kuarter dua berakhir, skor masih sama kuat 7-7.
Pasukan Smansa makin termotivasi untuk meraih kemenangan. Pada kuarter tiga, mereka mampu bermain menawan. Meskipun Eagles hampir menyamakan kedudukan di ujung kuarter tiga.
Smansa tetap mampu kembali menjauh di kuarter empat. Tambahan 15 poin dari Smansa di paruh kedua mampu menyudahi perlawanan sengit dari Eagles.
Di kuarter akhir, pelatih dari kedua tim tampak tidak tenang di bench masing-masing. Fathurrakhman Adham selaku pelatih Smansa terus mengingatkan anak-anaknya untuk tidak bermain gegabah dan menahan bola dengan sabar. Buah dari kesabaran itu pun bertahan dengan skor 18-22.
“Saya bilang ke anak-anak, tidak ada tim kuat dan tim yang lemah. Semua tim sama, kan dinilai dari usaha. Saya juga menyampaikan agar sabar di detik-detik akhir. Delay dulu, tunggu siap baru memulai offense kembali,” coach Smansa, Fathurrakhman Adham.
Hasil lengkap statistik dan profil pemain pada pertandingan ini klik di sini.