Yosua Nathanael salah satu peserta Honda DBL Indonesia All-Star 2022 menjelaskan persiapannya jelang berangkat ke Amerika. Seperti yang diketahui para All-Star akan terbang 17 Juli mendatang ke untuk belajar dan berlatih bersama di negeri asal olahraga basket tersebut. 

Selain persiapan latihan Training Center yang sudah dilakukan sejak 11 Juli 2022 lalu, peserta juga memiliki kiat khusus jelang berlaga di Amerika. Salah satunya persiapan dari Yosua Nathanael. Hampir mirip seperti Elgi Wimbardi, cowok dengan tinggi 178 centimeter itu memprioritaskan kesehatan paling utama.

“Persiapan khusus si yang penting stay fit aja. Cukup istirahat biar sehat badannya.” Jelas pemain yang dijuluki Silent Killer itu.

Ditemui usai Training Center hari kelima, Yosua menceritakan kiatnya jaga kesehatan. Mulai dari istirahat cukup hingga menjaga pola makan yang teratur.

“Paling penting istirahat yang cukup, makan sesuai jadwal, dan banyak minum air putih.” Tambahnya.

Baca Juga: Jadi All-Star 2022, Yosua Natanael Dapat Julukan Silent Killer

Mengingat, para pemain berasal dari kota dan tim yang berbeda-beda tentu chemistry menjadi pekerjaan rumah (PR) tersendiri dari masing-masing All-Star. Namun berbeda dengan Yosua, dalam hal bonding dirinya justru merasakan lebih mudah mengenal dan beradaptasi. Yosua mengakui beberapa pemain All-Star sudah dikenalnya sejak Honda DBL Camp 2022 sebelumnya. Hal ini tentu bermanfaat bagi timnya agar lebih kompak dalam bertanding. 

Pemain asal SMA Trimulia Bandung itu juga tidak menargetkan capaian khusus saat di Amerika nanti. Ia menerangkan bahwa hanya pengalaman dan ilmu berharga yang ingin dicapainya selama di sana. (*)

Foto: DBL Indonesia 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game