Hari Ketiga Seri Makassar Jadi Panggung Para Pemain Kunci

| Penulis : 

MAKASSAR - Hari ketiga Honda DBL South Sulawesi Series 2019 ini menjadi panggung dari para pemain kunci untuk membantu timnya melangkah ke babak selanjutnya. Dua tim di antaranya berhasil meraih kemenangan berkat penampilan menawan pemain andalan mereka. Siapakah kedua tim itu? Simak rangkuman berikut:

SMA Dian Harapan vs SMAN 8 Luwu

Baik Eagles (julukan SMA Dian Harapan) maupun Delapan (julukan SMAN 8 Luwu) tak ingin pulang dengan tangan hampa. Sebab itu kedua tim terus menunjukan permainan menawan selama pertandingan. Dengan memanfaatkan kelelahan para pemain Delapan, Eagles berhasil menambah 12 poin selama di kuarter empat. Kemenangan ini membuat Eagles mampu melaju ke babak delapan besar.

SMAN 3 Palopo vs SMAN 5 Makassar

SMAN 3 Palopo (Smanet) yang berhasil meraih kemenangang dilaga pertama, kali ini dibuat tak berdaya saat berhadapan dengan SMAN 5 Makassar (Smunel) pada lanjutan pertandingan Honda DBL South Sulawesi Series 2019. Meski skor sempat imbang di kuarter pertama. Akhirnya Smunel berhasil meraih kemenangan 13-28 atas Smanet.

SMK Telkom Makassar vs SMAN 6 Pinrang

Gemuruh dukungan supporter SMAN 6 Pinrang (Smanam) yang memenuhi GOR Unhas, berhasil membuat tim kesayangan mereka meraih tiket di babak Big Eight. Keunggulan skill pemain jadi senjata Smanam pada pertandingan kali ini. Salah satu kunci keganasan Smanam dalam menyerang karena sang center, Awaluddin Hatta yang mampu bermain baik. Awaluddin mampu bermain garang dalam menyerang. Dengan tinggi 180cm, ia berhasil mencetak 10 poin memanfaatkan bola rebound.

SMAN 11 Makassar vs SMAN 3 Makassar

SMAN 11 Makassar (Eleven) berhasil menjadi tim pertama yang berhasil lolos ke Fantastic Four setelah menyudahi perjuangan dari SMAN 3 Makassar (Tripple) dengan skor meyakinkan 26-08. Kemenangan yang mereka peroleh hari ini tidak terlepas dari kedisiplinan latihan yang diberikan oleh sang pelatih, Kurniawan Hazairi.

SMAN 11 Makassar vs SMAN 1 Palopo

Tim putra SMAN 11 Makassar (Eleven) berhasil menyusul tim putrinya dalam meraih kemenangan di hari ke tiga ini. Meski harus melalui pertarungan yang cukup melelahkan ketika melawan SMAN 1 Palopo (Smansa), Eleven mampu menutup pertandingan dengan skor meyakinkan 45-20. 

MAN 2 Makassar vs SMA Zion Makassar

SMA Zion Makassar kembali meraih kemenangan meyakinkan pada laga penutup DBL South Sulawesi 2019 hari ketiga (26/8) yang sekaligus mengantar mereka ke babak delapan besar. Zion yang masih diperkuat sang MVP musim lalu, Kenneth Gabriel, membuat serangan yang mereka lakukan selalu berbuah poin. Hingga akhirnya tambahan sembilan poin di kuarter terakhir dari Zion mampu menutup laga terakhir ini dengan skor mencolok 43-18.

Pertandingan selengkapnya bisa kalian baca di sini:

SMA Dian Harapan vs SMAN 8 Luwu : Tim Putri SMA Dian Harapan Jadi Tim Pertama yang Lolos Big Eight

SMAN 3 Palopo vs SMAN 5 Makassar : SMAN 5 Makassar Sanggup Lewati Laga Tensi Tinggi

SMK Telkom Makassar vs SMAN 6 Pinrang : Awaluddin Bersinar, SMAN 6 Pinrang Raih Tiket Big Eight

SMAN 11 Makassar vs SMAN 3 Makassar : SMAN 11 Makassar Jadi Tim Pertama Di Fantastic Four

SMAN 11 Makassar vs SMAN 1 Palopo : Raih Kemenangan, Tim Putra Eleven Dampingi Tim Putrinya Di Babak Delapan Besar

MAN 2 Makassar vs SMA Zion Makassar : Zion Tutup Hari Ketiga Dengan Kemenangan Manis

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024