Hasil Honda DBL 2021 Seri Sulsel: Melangkah ke Fase Baru

| Penulis : 

Honda DBL 2021 South Sulawesi Series kini mulai memasuki fase berikutnya. Babak semifinal untuk tim putra dan putri kini di depan mata. Tiga tim berhasil pungkasi lawan mereka dan melaju ke partai fantastic four pada Rabu (16/3). Mereka adalah tim putri SMAN 5 Sinjai dan SMA Dian Harapan Makassar, serta tim putra SMAN 11 Makassar. Berikut adalah ulasan selengkapnya pertandingan Rabu (16/3)! (*)

SMAN 5 Sinjai vs SMAN 4 Makassar (Girls)

Tim putri SMAN 5 Sinjai berhasil menyudahi laga sengit kontra SMAN 4 Makassar pada Rabu (16/3) siang tadi. Tim polesan Syamsul Rizal itu berhasil mencuri kemenangan perdananya di Honda DBL 2021 South Sulawesi Series.

Sempat sengit di dua kuarter awal dengan skor seimbang (10-10), putri Five melejit di kuarter ketiga dan melebarkan margin poin kedua tim hingga mencapai 30 poin. Five membungkus kemenangan 45-15. Hasil ini sekaligus membawa mereka melangkah ke babak fantastic four.

Baca selengkapnya: Bangkit di Kuarter Ketiga, Putri Five Sudahi Langkah Smapat

SMAN 11 Makassar vs SMAN 12 Makassar

Tim putra SMAN 11 Makassar (Eleven) berhasil memenangkan pertandingan kontra SMAN 12 Makassar (Zwolf), Rabu (16/3) siang tadi. Kemenangan 97-3 atas Zwolf, sekaligus membawa Eleven melesat ke babak fantastic four Honda DBL 2021 South Sulawesi Series.

Tiga pemain Eleven tampil moncer di laga ini. Mereka adalah Muh Rafli, Andi Ahmad, dan Muhammad Alif. Ketiganya sukses menyumbang dua digit poin saat membela timnya. Muh Rafli mencetak 39 poin dan 10 rebound. Disusul oleh Andi yang nyaman mengemas 19 poin dan tiga rebound. Serta Muhammad Alif yang mencatat 14 poin dan satu rebound.

Baca selengkapnya: Muhammad Rafli Cetak Double-Double, Bawa Eleven ke Fantastic Four

SMA Dian Harapan Makassar vs SMA Rajawali Makassar (Girls)

Laga antara tim putri SMA Rajawali Makassar kontra SMA Dian Harapan Makassar (Eagles) berlangsung ketat. Namun, putri Eagles berhasil mengandaskan lawannya usai unggul 39-24 atas Rajawali. Kemenangan perdana pada Rabu (16/3) ini sekaligus mengantar mereka menyegel satu tempat di babak fantastic four Honda DBL 2021 South Sulawesi Series.

Tidak mudah bagi putri Eagles mendapatkan kemenangannya hari ini. Mereka berkali-kali mendapatkan ancaman dari aksi perlawanan anak-anak Rajawali. Bahkan, putri Rajawali sebenarnya sempat unggul di menit awal kuarter pertama.

Baca selengkapnya: Ketat di Awal Pertandingan, Putri Eagles Kandaskan Rajawali

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game