Usai Gempur Smanta, Xavepa Melesat ke Babak Selanjutnya

| Penulis : 

Tim putra SMA Xaverius Lampung kembali tebar ancaman. Anak-anak Xavepa (julukan SMA Xaverius) berhasil segel kemenangan di Honda DBL 2021 Lampung Series. Itu didapat usai mengandaskan langkah SMAN 3 Bandar Lampung dengan skor 25-18.

Skuad Xavepa memang unggul sejak awal pertandingan. Walaupun hanya berbeda satu bola di kuarter pertama, mereka bisa menambah delapan poin di kuarter kedua. Itu memperlebar margin kedua tim.

Usai jeda pertandingan pun, anak-anak Xavepa masih bisa mempertahankan keunggulan mereka. Tim polesan Rifki Tito Nugroho itu terus menggempur pertahanan Smanta (julukan SMAN 3 Bandar Lampung).

Di laga ini, David Mikhail jadi biang kerok bagi Smanta. Guard Xavepa nomor 5 itu berhasil mengemas 10 poin di laga tadi. Disusul oleh permainan apik dari Matthew Jaya yang juga menyumbang enam poin saat membela Xavepa.

Pertandingan berlangsung alot di kuarter keempat bagi Smanta. Mereka yang mulai mengejar ketertinggalan ternyata belum bisa mengungguli torehan poin dari Xavepa. Sedangkan skuad Xavepa sendiri masih terus menambah pundi-pundi poin.

Tambahan sembilan poin di kuarter empat mempertegas kemenangan Xavepa hari ini. Mereka berhasil lolos ke babak selanjutnya. Sedangkan Smanta harus pulang dengan total 18 poin di laga perdana mereka tadi.

Anak-anak Xavepa masih harus menunggu pemenang antara SMKN 4 Bandar Lampung kontra SMAN 14 Bandar Lampung yang juga bertanding sore ini. Di laga selanjutnya, putra Xavepa akan memperebutkan posisi fantastic four Honda DBL 2021 Lampung Series. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game