Andalkan Ketenangan, Delapan Sukses Redam As Shofa

| Penulis : 

Laga pertama pada opening party Honda DBL 2021 Riau Series mempertemukan SMA As Shofa Pekanbaru melawan SMAN 8 Pekanbaru. Partai ini berhasil dimenangkan oleh Delapan (julukan SMAN 8 Pekanbaru) dengan skor akhir 41-27.

Permainan penggawa polesan Mohammad Adi yang mengandalkan ketenangan berhasil mendikte anak-anak As-Shofa. Putra Delapan sukses menjaga tempo bermain mereka saat melakukan operan dan membuka ruang gerak. Sebaliknya, As-Shofa justru terlihat terburu-buru.

Di kuarter pertama, keduanya terlihat masih berusaha beradaptasi dengan suasana lapangan. Namun, anak-anak As-Shofa berhasil mencuri start dengan menceploskan dua poin lewat lay up dari Daffa Ridho, pemain nomor 7. Tidak berselang lama, putra Delapan membalas dengan poin yang sama.

Keunggulan Delapan terus beranjak hingga kuarter kedua. Mereka sukses menambah 12 poin. Usai jeda pertengahan pertandingan, putra As Shofa mulai mencoba membongkar pertahanan Delapan. Terbukti, tim polesan Taufik Hidayat itu sukses menambah 9 poin di kuarter ketiga.

Namun, pola permainan cepat As Shofa mudah dibaca oleh anak-anak Delapan. Di kuarter pamungkas, tim besutan coach Adi sukses meredam perlawanan As Shofa. Ketenangan mereka saat bermain berhasil membuahkan 14 poin. Sedangkan As-Shofa hanya 7 poin. Kemenangan perdana ini sekaligus mengantarkan Delapan menuju babak selanjutnya. 

Menanggapi hasil pertandingan perdana tim polesannya hari ini, coach Adi mengaku belum cukup puas. Menurutnya, anak asuhnya masih underperform. "Hampir keseluruhan, anak-anak tidak fokus pada game. Defense dan offense berantakan sehingga memaksa saya untuk mencoba buat rotasi," jelasnya.

Coach Adi mengira, permainan timnya yang di bawah harapannya ini dikarenakan anak asuhnya merasa gugup melakoni laga perdananya. "Mungkin karena game pertama di pembukaan juga, makanya mereka merasa nervous. Pertandingan selanjutnya kita akan coba tampil lebih baik lagi," pungkasnya. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game