ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

SMAN 2 Kota Jambi (Smanda) berhasil menunjukkan keganasannya saat bersua Sputtura (SMAN 10 Kota Jambi) di laga pembuka hari kedua Honda DBL 2021 Jambi Series. Tampil solid sejak menit awal, Smanda bisa menutup pertandingan dengan kemenangan 57-22.

Smanda mampu menjalankan instruksi dengan baik dari sang pelatih, Depha Dollini. Bagaimana tidak, mereka langsung mengambil inisiatif serangan sejak tip-off. Terlebih, lini pertahanan Sputtura tak bisa membendung serangan Smanda.

Sebagai bukti, Smanda bisa unggul jauh di paruh pertama. Bahkan, Sputtura dibuat scoreless di kuarter dua. Mengandalkan Aufrey dan Zumi Wibi, Smanda dengan mudah mendikte permainan Sputtura. Hingga paruh pertama berakhir, Smanda bisa unggul 6-20.

Smanda masih mendominasi jalannya pertandingan di dua kuarter akhir. Di sisi lain, Sputtura masih belum bisa keluar dari cengkeraman Smanda. Rapatnya pertahanan ditambah disipilnnya pemain Smanda dalam melakukan man to man pressing seakan menyulitkan skuad Sputtura untuk bergerak.

Tak ayal, dengan kemenangan ini Smanda bisa melenggang mulus ke babak delapan besar. Dalam babak Big Eight nanti, Smanda akan berhadapan dengan SMAN 5 Kota Jambi.

Smanda seolah bermain tanpa celah pada hari ini. Hal itu tergambar dari statistik permainannya. Soal menyerang, Smanda bisa dikatakan tajam dengan capaian 50 persen (28/56). Sedangkan untuk defense, Smanda bisa mencetak 20 defensive rebound dan sembilan steals. (alr)

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY