Dalam lanjutan laga Honda DBL 2021 East Java Series, SMAN 3 Blitar memukau dengan permainan terbaiknya. Melawan SMAN 1 Gresik mereka berhasil memenangkan pertandingan dengan keunggulan 48-23, Jumat (29/10) siang.

Namun, ada yang unik dalam skuad SMAN 3 Blitar ini. Tim berjuluk Smaga -SMAN 3 Blitar- ini memiliki pemain yang kembar. Ada Bintang Yogi Satria Kurniawan dan Bintang Yoga Satria Kurniawan. Saudara kembar yang sama-sama membela tim basket SMAN 3 Blitar ini. Keduanya memiliki peran sama dalam tim, yaitu guard.

Kecintaannya terhadap basket terlihat jelas. Mereka sudah menekuni basket bahkan dari kecil. “Sejak kelas dua SD, kami mulai suka basket!” ujar Yogi.

Secara tidak langsung, kesukaan terhadap basket bermula dari paman si kembar. Yang kebetulan merupakan salah satu pemain profesional. Mereka menceritakan bagaimana mereka berlatih bersama sang paman sejak kecil. Tips-tips yang diberikan sang paman saat latihan menjadi salah satu pegangan mereka dalam bermain basket.

Bagai pinang dibelah dua, chemistry yang terbangun jelas sangat terlihat. Duduk di bangku yang sama mulai dari TK hingga SMA membuat kekompakan si kembar ini sangat terasa. Kesukaan mereka terhadap basket pun terbilang sama. Mereka sepakat dan kompak mengidolakan Andreas Marcellino Bonfilio alias Marcell Bonfill.

“Dari kota yang sama. Mainnya keren!” puji Yoga pada Most Valuable Player (MVP) Honda DBL tahun 2019 itu. Apalagi Bonfil dan duo kembar ini sama-sama dari Blitar.

Terpilihnya mereka menjadi pemain Smaga terbilang tidak instan. Si kembar kelahiran Malang ini harus mengikuti seleksi sekolah dengan jumlah yang ketat. Kerap kali mereka berlatih berdua jika tidak ada latihan atau ekstrakurikuler dari sekolah.

“Kalau tim lagi off, biasanya kami latihan berdua. Seperti dribble, passing, layup dan yang paling penting shooting,” ucap Yogi.

Kemenangan atas SMAN 1 Gresik menjadi hari bahagia buat mereka. Sebab, di tahun keduanya mengikuti Honda DBL, mereka membantu permainan SMAN 3 Blitar tampil impresif. Walaupun mereka bertubuh kecil tetapi mereka tampak percaya diri dengan permainannya.

"Sangat bersyukur sekali kerja keras dan tim berbuah hasil walau persiapannya singkat. Semoga kami dan Smaga bisa tampil lebih baik lagi. Dan Smaga menang lagi,” tutup si kembar.(rio)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game