ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

Preview Honda DBL 2021 DKI Jakarta Series

Sanur Pertajam Lini Serang Kontra Seventy

Hakiki Tertiari - 18 October 2021

SMA Santa Ursula menebar ancaman. Mereka berhasil meraih kemenangan sekaligus revans atas SMAN 1 Jakarta dengan skor 29-4. Meskipun berhasil menang dengan cetakan angka banyak, putri Sanur (julukan SMA Santa Ursula) merasa daya gedor mereka masih kurang gahar.

Hal itu disampaikan oleh pelatih mereka, Harryko Elysam. “Segi defense, cukup baik, tapi masih kena banyak foul waktu lawan SMAN 1. Kalau offense, mereka belum bisa menerapkan apa yang sudah dilatih,” ucapnya. Menghadapi SMAN 70 Jakarta (Seventy) pada fase big eighty Honda DBL 2021 DKI Jakarta Series tentu bukan hal mudah.

Putri Seventy sendiri cukup menebar ancaman di laga perdananya. Mereka berhasil menumpas perlawanan SMA Labschool Rawamanagun (Labsraw) di laga pertamanya lalu. Itu jadi pertanda keseriusan Seventy untuk mengarungi perhelatan Honda DBL musim ini.

Namun, Sanur sendiri tetap percaya diri dengan kekuatannya. Lewat pengalaman Ivy Florentia sebagai salah satu senior di tim, diharapkan bisa menjadi energi positif bagi timnya melewati perlawanan Seventy nanti. Ditambah pada laga pembuka Ivy bisa menceploskan 17 poin, 15 rebound, dan 4 steal untuk Sanur.

 “Ivy memang dipercaya untuk memimpin teman-temannya, saya yakin ia bisa lebih hebat lagi di pertandingan hari ini,” ujar coach Harryko. Laga Sanur versus Seventy ini sendiri bakal ditayangkan secara live streaming melalui aplikasi DBL Play dan juga Facebook Wahana Honda Motor pada jam 14.00 WIB siang nanti. (*)

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY