Kiprah SMAN 91 Jakarata (Ninos) memang sudah berakhir di Honda DBL 2021 DKI Jakarta Series, usai kalah dari SMA Labschool Kebayoran (Labsky), hari Minggu (10/10) kemarin. Namun, salah satu nama pemain Ninos, Priandhika Athallah Rizky masih tetap tercatat sebagai top point Honda DBL seri Ibu Kota musim ini, hingga penyelenggaraan hari kelima.

Itu karena, Andhika berhasil mencetak 24 poin ketika timnya berjumpa Labsky, hari Minggu lalu. Torehan itu menggeser posisi Achmad Prawira pemain dari SMAN 54 Jakarta yang sebelumnya sukses mencetak 21 poin. Dengan torehan itu, Andhika berhasil mendapatkan catatan Beat The Record kategori pencetak poin terbanyak.

Andhika sendiri tak menyangka, ketika debutnya di Honda DBL DKI Jakarta Series bisa tampil gahar. Ia senang bisa tercatat sebagai top point sementara. Namun, di sisi lain ia cukup menyayangkan, torehan poinnya belum bisa membawa timnya melaju ke babak berikutnya.

Andhik sendiri memang dipercaya oleh coach Aditya Panggabean sebagai mesin poin. Strategi itu terbukti berhasil. Dari 36 angka yang dicetak Ninos, 24 poin diantaranya ditorehkan olehnya. Dibalik gaharnya penampilannya ternyata Andhika, memang kerap menambah jam latihan sendiri, di luar latihan rutin tim.

“Biasa aku latihan shooting sendiri, dari beberapa titik, nanti aku hitung berapa yang masuk dari berapa kali percobaan,” tandasnya. Satu bulan terakhir menjelang Honda DBL seri Ibu Kota berlangsung, dirinya pun mengaku makin giat berlatih, bahkan hampir setiap hari.

Ditambah mental bertandingnya juga sudah mulai terbangun, meskipun dirinya baru duduk di bangku kelas X. “Memang aku all out buat main di Honda DBL, waktu pertandingan aku juga mainnya lepas aja,” timpalnya. Masih punya kesempatan dua tahun membela Ninos, Andhika bakal lebih giat lagi agar bisa berkontribusi lebih untuk timnya.

Ia pun berjanji, akan kembali lagi ke Honda DBL seri Ibu Kota tahun depan. “Tahun depan persiapan dari tim, juga pribadi harus dimaksimalkan lagi, aku sendiri akan lebih banyak mengasah finishing lagi,” pungkasnya. (*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game