Timnas 3x3 U18 putra dan putri sudah sampai di Hungaria untuk berpartisipasi di kompetisi FIBA 3x3 U18 World Cup 2021. Menurut jadwal pertandingan, Timnas putra akan lebih dulu berlaga, yaitu pada Selasa (24/8) malam ini berhadapan dengan Brazil.
Salah satu skuad DBL Indonesia All Star 2019, William Hardi menyampaikan dukungan untuk dua rekannya, Aaron Nathanael dan Rafael Pasha yang juga tergabung di skuad Timnas 3x3 U18.
“Mereka keren bisa berjuang dan dipanggil Timnas, apalagi ini tandingnya di Hungaria. Ini bakal jadi momentum mereka dapat pengalaman lebih, semoga mereka bisa main bagus ,kompak, dan bawa nama baik Indonesia,” terangnya.
William yang pernah satu tim bersama Aaron dan Pasha kala berlaga di Amerika Serikat bersama skuad DBL Indonesia All Star 2019, cukup percaya dengan dua kemampuan koleganya itu. Terutama Aaron yang jadi roommate, ketika di Amerika Serikat.
“Kebetulan waktu tanding di US, mereka punya skill yang bagus. Aaron punya mental kuat, finishing dan shootnya berbahaya, Pasha juga nggak jauh beda dari Aarron, bisa drive dan piawai ketika shooting,” cetus William.
William Hardi (dua dari kiri) ketika bersama skuad DBL Indonesia All Star 2019 di Amerika Serikat
Namun, kendati dirinya sudah mengenal secara karakter dan permainan, cowok berusia 19 tahun itu mengharapkan baik Aaron maupun Pasha tidak lengah ketika bertanding nantinya. Apalagi, Grup A dihuni lawan cukup tangguh. Seperti Brazil, Kazahkstan, Jerman, dan Perancis.
“Pertandingan bakal sengit sih, karena kita juga nggak tahu skuad lawan dan pastinya kalau udah level tim nasional pasti hebat semua,” ucapnya. “Jangan anggap remeh, pokoknya harus punya rasa ingin menang dan nggak mau kalah deh,” timpal alumni SMA Santo Petrus Pontianak itu.
Student athlete yang kini berkuliah di Universitas Surabaya (Ubaya) itu juga punya harapan besar, baik bagi Timnas 3x3 U18 putra maupun putri yang berlaga di Hungaria. Agar bisa tampil maksimal dan bikin Indonesia dipandang di mata dunia. “Semoga bisa kasih yang terbaik, kalau bisa tembus perempat final udah keren banget,” pungkasnya.
Sebagai tambahan informasi, pertandingan FIBA 3x3 U18 World Cup 2021 bisa disaksikan disaksikan di channel Youtube FIBA 3x3 secara langsung. Sementara untuk update jadwal pertandingan semua informasinya bisa dilihat melalui situs fiba.basketball. (*)