Ini Dia Sosok Dara di Sangsaka Lima yang Bikin Gagal Fokus

| Penulis : 

Kehadiran komik basket Sangsaka Lima membawa suasana baru buat dunia manga Indonesia. Soalnya, latar cerita yang dibangun banyak yang berkaitan langsung sama student athlete DBL. Nah, selain berlatar belakang soal basket, komik digital ini juga bakal menampilkan percikan romansa ala anak SMA.

Hal itu, udah terlihat dari “kode” adanya karakter cewek di komik Sangsaka Lima. Kehadiran karakter cewek di Sangsaka Lima, ternyata juga bikin gagal fokus loh. Untuk tokoh cewek di komik ini bernama Dara. Di chapter pertama, Dhara dan temannya sempat bertemu dengan Bara di gerbang sekolah.

Sontak, kehadiran Dhara ini juga mendapat ragam komentar dari para warganet. Sebab, paras Dara memang terlihat cantik. Dalam potongan cerita di komik, Dara digambarkan sebagai cewek yang cukup galak loh. Hal itu terlihat dari salah satu potongan cerita, ketika Dara tiba-tiba berteriak ke Bara, karena Bara ngomong dengan tangannya untuk menaklukan Ibu Kota.

Baca Juga: Dua Chapter Komik Sangsaka Lima Sudah Tersedia Hari Ini di DBL Play

Kehadiran Dhara ini memang banyak menimbulkan spekulasi. Akan seperti apa karakter dan perannya di Sangska Lima. Salah seorang kreator Sangsaka Lima, Juan Vito sendiri mengungkapkan, hadirnya Dhara ini memang harus terus dipantau. Semua spekulasi bisa saja benar.

“Perkenalan Bara dan si tokoh teman sekolah ceweknya ini cukup unik dan memang akan sulit ditebak bagaimana ujungnya. Siapa tokoh cewek ini? Langsung saja baca cerita Bara di DBL Play. Yang pasti, pejuang-pejuang cinta akan bisa paham rasanya menjadi Bara,” ujar Juan Vito.

Nah, buat yang mau juga menebak seperti apa Dhara, kalian bisa baca dulu nih dua chapter awal dari komik Sangsaka Lima di sini. Komik digital ini juga bakal terbit setiap hari Selasa. So, jangan sampai kelewatan cerita di setiap chapternya ya guys! (*)

 

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA