Gallas Waspadai Permainan Smada

| Penulis : 

 

SURABAYA - SMAN 13 Surabaya akan bertemu salah satu tim besar di laga perdananya musim ini. Melawan SMAN 2 Surabaya, Gallas -julukan SMAN 13 Surabaya- siap tampil all out di pertandingan perdananya di Honda DBL East Java Series 2019.

Untuk meredam permainan Smada -julukan SMAN 2 Surabaya- yang dikenal agresif, mereka akan lebih memperkuat defense mereka melalui komunikasi dan transisi yang rapi. Tak hanya itu, mereka juga sudah melakukan serangkaian latihan fisik agar tetap prima hingga akhir kuarter.

"semuanya kita lakukan saat camp sebelum berlaga di babak utama. tujuannya, agar kita siap dan mampu lolos ke babak playoff," ujar Daffa Aqila, kapten Gallas.

Di sisi lain, Smada juga tak kalah dalam mempersiapkan timnya. Skuad asuhan Dhimas Aniz ini sudah melakukan treament khusus sesuai dengan posisinya masing-masing. Sehingga, mereka bisa bermain sesuai dengan kemampuan mereka.

"Saya berupaya setiap pemain bermain di titik spesial mereka masing-masing. Saya juga meningkatkan komunikasi tim,” Ujar Dhimas

Populer

Era Sinlui Runtuh! Gloria 1 Raja Baru DBL Surabaya!
Jadwal Technical Meeting DBL East Java Championship 2024
Laga Klasik Tuntas, Gloria 1 Ratu DBL Surabaya!
Berikut Daftar Tim yang Berpartisipasi di DBL East Java Championship 2024
Jadwal dan Link Live Streaming DBL East Jakarta Hari Ini 5 Oktober 2024