Hari ini (19/11) merupakan rest day. Tidak ada daily maupun weekly challenge yang harus dikerjakan. Kecuali bagi para peserta yang mendapat note dari juri untuk melakukan remedi. Namun, bagi Jonathan Liem, day off jadi kesempatan buat melatih diri sendiri lagi supaya bisa lebih siap untuk menuntaskan challenge berikutnya di ViCee Skills Competition.
Dirinya tidak mau lengah sedikit pun. Meski posisinya kini berada di tiga besar nasional hingga siang hari ini. Buatnya, persaingan sangat ketat. Sedikit saja dirinya lengah para peserta siap mengakuisisi posisinya saat ini. "Aku tetap latihan, karena memang jadwalku latihan dari coach sendiri setiap hari dan hanya rest hari Minggu," tandasnya.
Siswa SMA Terang Bangsa Cirebon enggan berpuas diri lebih dini. Sebab, student athlete berusia 16 tahun itu meyakini peserta lainnya juga punya target besar di ViCee Skills Competition. Posisinya saat ini juga tidak diraih dengan mudah. Jonathan sendiri sempat terpaut jauh dari tiga besar di awal pekan ViCee Skills Competition.
Namun, dorongan dari orang tua memecut semangatnya untuk bisa unjuk gigi sebagai salah satu peserta yang kuat. "Dari awal, aku pengin peringkat pertama. Tapi karena kesalahanku yang suka nunda, bikin aku nggak maksimal mengerjakan challenge," akunya. Dari situ, ia lebih belajar menghargai waktu. Dan percaya bahwa tidak ada kata terlambat, meski sempat terseok di awal pekan.
"Aku mau jadi Top 10 Elite Player, kalau nanti masuk playoff aku nggak bakal menunda challenge lagi, jadi bisa maksimal hasilnya," imbuhnya. Ia pun juga banyak belajar bagaimana membaca situasi kompetisi. Jonathan memantau betul bagaimana pesaingnya mengerjakan challenge, supaya bisa mencapai poin melebihi target maksimal yang ada.
"Sebelum bikin video, kuncinya aku banyak ngelatih gerakan challenge lebih dulu biar lancar," ungkap siswa kelas XI itu. Untuk sementara ia akan fokus untuk bisa mempertahankan posisi agar bisa lolos sampai playoff kelak. Ia berharap bisa lolos dari leaderboard West Conference. "Saingan yang masih susah dikejar sejauh ini Albert Fo dari West juga. Padahal, minggu pertama sama-sama tertinggal jauh," pungkasnya. (*)