Tenggat waktu pengumpulan weekly challenge minggu ketiga segera berakhir. Tepatnya pada besok, Rabu (4/11). Dalam weekly challenge pekan ketiga ini para peserta lebih banyak diuji soal materi dribble dan juga ball handling.

Dari empat weekly challenge pekan ini, tiga di antaranya berlevel medium yaitu Split Catch, Double Pound Behind Back, dan Tennis Ball Crossover (catch). Sementara hanya satu yang berlevel easy yaitu Around The World. Nah buat yang masih belum mengerjakan challenge, coba tips berikut ini deh, biar kamu bisa panen poin!

Around The World

 

Pada tantangan ini, ketangkasan kalian dalam ball handling diuji. Dalam waktu 60 detik kalian harus mencapai target yang ada. Untuk putra sebanyak 25 putaran, sementara putri 20 putaran bola. Pertama yang mesti dilakukan sebelum melakukan around the world adalah ikuti alur bola. Mulai dari atas ke bawah. Lalu, latih dulu gerakan kalian dan upload jika sudah menemukan ritme memutar bolanya.

Split Catch

Masih seputar ball handling dan agility. Di tantangan ini, kalian harus menyilangkan bola tanpa boleh menjatuhkan bola maupun bola tersengkut di kaki. Agar bisa melakukan hal ini kalian memulai dengan dengan posisi stay low. Lalu posisi bahu dan pinggang kalian megikuti alur gerak bola. Jadi, itu akan membantu kalian menangkap bola menggunakan tangan yang berbeda.

Double Pound Behind Back

Di challenge ini, peserta harus menyiapkan cone sebagai alat bantu challenge. Boleh gunakan alat bantu lain, misal botol air mineral dengan ukuran 1,5 liter. Jadi, ada tiga gerakan inti dalam melakukan hal ini. Yaitu mulai dengan dribble depan, lalu kedua di samping dan akhiri dengan behind the back. Ingat, pasang kuda-kuda dengan posisi stay low. Dan saat behind the back badan serta kaki kalian ikuti alur bola. Agar mempermudah aliran bola dari satu sisi ke sisi lainnya.

Tennis Ball Crossover (Catch)

Untuk challenge ini ketangguhan dribble kalian akan diuji. Tantagan ini melatih penguasaan bola dan koordinasi peserta dengan melakukan gerakan basic dribble dan menangkap bola tenis. Ingat ya, bola tenis nggak boleh diganti dengan apapun! Jadi wajib pakai bola tenis. Nggak boleh batu atau bahkan bola plastik.

Sebelum melakukan gerakan ini, pastikan badan kalian stay low. Lalu saat melakukan crossover, badan kalian harus ikut bergerak sesuai aliran bola. Hal ditujukkan supaya mempermudah gerak bola pindah dari sisi satu ke sisi lainnya. Dan satu lagi yang harsu dicatat, lempar bola tenisnya bersamaan dengan gerakan crossover.

Nah, untuk lebih jelasnya silahkan cek postingan Instagram @dblindonesiaoffical di bawah ini. Jangan sampai lupa juga untuk segera submit challenge kalian biar panen poin! (*)

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Duo Smanda Banjarmasin Puncaki Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
7 Pebasket Cowok di Seri Surabaya ini Bikin Suporter Cewek Betah Nribun
Hasil DBL Banten: Satu Tim Berhasil ke Fantastic Four!
Sinergi Sekolah Bawa Bulungan Berprestasi di Olahraga dan Akademik!