Tekad mempersiapkan diri jauh lebih baik dari musim kemarin menjadi motivasi tersendiri bagi skuad SMA Aquino Amurang. Hal ini diutarakan oleh Panbilino Somba, rookie musim 2019 lalu. Ia bertekad untuk bisa membawa sekolahnya bisa melangkah lebih jauh lagi.

"Di musim lalu, kita berhasil melangkah sampai babak delapan besar. Makanya ada motivasi yang lebih biar kita bisa melangkah lebih jauh lagi," ujar Lino, sapaan akrab Panbilino Somba.

Untuk mewujudkan mimpi itu, Lino dan teman-temannya sudah mulai latihan bersama sejak PSBB di kotanya berakhir. Menurut Lino, evaluasi dari musim yang dilakukan timnya terkait skill individu dan defense. Oleh karena itu, dua hal tersebut menjadi pokok utama program latihan, sejak berakhirnya Honda DBL musim 2019.

Lino juga bercerita mengenai pola latihan timnya di kondisi new normal seperti sekarang. Menurutnya, ada aturan baru dalam program latihan SMA Aquino Amurang. Tim pelatih hanya memperbolehkan maksimal lima pemain dalam satu sesi. Cara itu diharapkan bisa mencegah potensi penyebaran virus korona.

"Selain itu kami juga wajib bermasker dan bawa hand sanitizer sendiri. Jadi protokolnya benar-benar ketat," ungkapnya.

Selain itu, demi menjaga penyebaran virus, jadwal latihan tim juga tidak seintens dulu. Sebagai gantinya, para pemain diwajibkan memanfaatkan waktu yang ada untuk tetap mengasah kemampuan secara individu di rumah.

"Minimal tetap latihan ball handling dan juga latihan fisik kaya jogging dan workout. Biar ketika nanti sudah memungkinkan latihan normal kami semakin siap," ujarnya.(*)

Populer

Big Match Playoffs DBL Malang: Smarihasta Kembali Bersua Bhawikarsu!
Perjalanan Basket Mayviana dan Harapan Penghujung Musim Bersama Skuad Gloria 1
Jadwal dan Link Live Streaming DBL Malang Hari Ini 20 September 2024
Hasil DBL Surabaya: Putri Gloria 1 ke Playoffs, Smamda Comeback Mengerikan!
Bukan Basket, Ini Cinta Pertama Audrey Suyanto di Dunia Olahraga