ESG

DBL ACADEMY

JR DBL

MAINBASKET

SAC

HAPPY
WEDNESDAY

DISWAY

MAINSEPEDA

KOMPAK: Aksi tribun Arek Smada, suporter SMAN 2 Surabaya, saat mendukung sekolahnya pada Honda DBL East Java Series musim 2019. (Source: DBL Indonesia)

Peraih Best Supporter Honda DBL East Java Series 2017, Arek Smada Surabaya merespons positif kampanye #Jajacutapama (Jaga Jarak, Cuci Tangan, Pakai Masker) yang digaungkan DBL Indonesia. 

Kelompok suporter SMAN 2 Surabaya ini langsung tergerak ikut melakukan aksi positif untuk menanggulangi penyebaran virus Korona. 

Begitu kampanye #Jajacutapama digaungkan via akun Instagram @DBLIndonesiaOfficial, para pengurus supporter Smada ini langsung berkoordinasi. Mereka dalam waktu dekat ini bakal memproduksi dan menyebar masker edisi khusus untuk para siswa-siswi SMAN 2 Surabaya.

Baca: #Jajacutapama! Campaign #SiapLawanCovid untuk Pulihkan Indonesia

"Bukan hanya pemerintah yang punya tugas utama menanggulangi Covid-19. Kami para pelajar, khususnya Arek Smada Surabaya juga wajib ikut membantu menghentikan penyebaran virus ini. Apalagi anak muda rentan sebagai carier virus," ujar koordinator suporter Arek Smada, Khoirul Majid.

Para pengurus suporter Arek Smada sendiri rencananya akan memproduksi ratusan masker skuba dengan design khas Smada Surabaya. Rencananya, masker ini akan dibagikan kepada seluruh warga sekolah, saat beraktivitas di sekolah telah dimulai.

Koordinator suporter Arek Smada Surabaya, Khoirul Majid (kiri) dan Dimas Pandu menerapkan #Jajacutapama. (Dok. pribadi)

Di Surabaya sendiri, sekolah-sekolah mulai menerapkan pembelajaran via daring. Sehingga, akan tidak memungkinkan untuk membaginya dalam waktu dekat ini. Ada wacana juga, jika memungkinkan, bagi yang tak sabar segera memiliki atau menggunakan masker edisi khusus Arek Smada itu, bisa dikirimkan ke alamat rumah masing-masing. 

Khoirul sendiri mengungkapkan bahwa dari pantauannya, para siswa-siswi Smada sangat mematuhi anjuran pemerintah untuk melakukan perilaku hidup bersih dan sehat guna menanggulangi korona. Hal inilah yang membuat dirinya bangga kepada para siswa-siswi Smada.

"Kan semua harus berawal dari diri sendiri, Insya Allah kalau kami dari tim supporter siap, Arek Smada juga pasti siap. Jadi Honda DBL bisa diselenggarakan," tutupnya. (*)

 

  RELATED ARTICLES
Comments (0)
PRESENTED BY
OFFICIAL PARTNERS
OFFICIAL SUPPLIERS
SUPPORTING PARTNERS
MANAGED BY