Kevin Andika sukses membawa SMAN 1 Balikpapan melangkah ke final Honda DBL East Kalimantan Series 2019. Meski demikian, forward 17 tahun itu mengaku memiliki unfinished business yang ingin diselesaikan di musim baru Honda DBL nanti.

Menurut mengaku ingin membawa timnya meraih titel juara pada musim terakhirnya. Apalagi Smansa Balikpapan sudah lama tak juara. Mereka terakhir kali menjadi penguasa seri Kaltim pada musim 2013 silam.

"Kali terakhir juara pas zamannya kak Abraham Wenas. Makanya aku dan tim benar-benar semangat buat latihan. Kalau aku pribadi lebih ke kado perpisahan pada tahun terakhirku sih," ungkap Kevin.

Ia menjelaskan bagaimana ia dan tim melakukan persiapan. Program latihan jangka panjang tersebut sudah mulai dilakukan sejak Honda DBL seri Kaltim musim lalu berakhir.

Beberapa drill seperti perimeter shoot, 5 spot shooting, sampai latihan fisik seperti jogging 10 kilometer per sesi menjadi latihan wajib timnya.

Seakan tak puas dengan latihan tersebut, Kevin juga menambah porsi latihan bersama klub basketnya di Balikpapan. Bahkan, ia kerap bermain one on one dengan pemain yang secara umur dan pengalaman jauh di atasnya.

Hal inilah yang membuat Kevin menjadi sosok yang sangat tajam di lapangan. Dari lima laga yang ia arungi bersama tim pada musim lalu, Kevin sukses mencetak 28 poin, 16 rebound, serta tujuh steal.

"Dari sini sih aku belajar banyak. Semakin sering bermain dengan pemain berpengalaman, pengalaman kita juga nambah," ungkapnya.

Ia berharap agar Honda DBL bisa tetap diselenggarakan pada tahun terakhirny inia. Pasalnya, ia sudah berjanji pada dirinya sendiri untuk memberikan semuanya secara maksimal demi meraih gelar juara.

"Kalau Honda DBL Camp menurutku bonus. Dan bakal sangat bersyukur kalau diberi kesempatan oleh Tuhan. Tapi yang terpenting, ingin bawa Smansa juara," tuturnya.(*)

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Penggawa Smaven Dominasi Top Asis Leaders DBL Banjarmasin 2024
Fenomenal! Danu Satria Pimpin Daftar Top Poin Leaders DBL Banjarmasin 2024
Kilas Balik: Kebangkitan Al-Maruf yang Membahayakan
Menuju Musim Baru: SMAN 8 Bandung Diminta Bermain Lepas dan Menikmati Game