Selain punya rasa yang lezat saat dimakan. Pisang juga bisa dikatakan sebagai buah yang punya kandungan gizi dan efek positif bagi kita. Itulah kenapa pisang menjadi buah yang selalu tersedia ketika ada event olahraga.

Untuk kalian tahu nih guys, beberapa kandungan nutrisi di pisang baik banget untuk tubuh kalian. Di dalam buah pisang ada kandungan kalium, serat dan zat besi. Selain itu pisang juga kaya akan kandungan vitamin kompleksnya. Mulai dari vitamin C dan B6. Kandungan itupun punya banyak manfaat bagi tubuh. Yuk simak lima manfaat pisang bagi tubuh kita. 

 

1. Melancarkan Pernafasan

Sebuah studi di Imperial College of London menyebutkan, setidaknya mengkonsumi satu buah pisang dalam sehari dapat melancarkan sistem pernafasan. Bahkan pisang bisa mengurangi risiko terkena asma atau masalah pernafasan lain sebanyak 34 persen. Sebab kandungan vitamin A serta B6 bisa melawan penyakin saluran pernafasan.

 

2. Penunjang Performa

Jika kalian ingin punya performa yang impresif dalam sebuah laga. Maka pisang adalah jawabannya. Kalian hanya cukup mengkonsumsi buah ini sesaat sebelum ataupun waktu jeda pertandingan. Pisang juga bisa jadi sumber karbohidrat yang mendukung kinerja atlet seperti halnya sports drink.

 

3. Menjaga Kesehatan Tulang

Kandungan potasium yang tinggi membuat pisang jadi makanan tepat bagi kalian yang ingin membangun otot agar lebih kuat. Selain itu, kalium yang ada pada pisang juga bisa untuk mencegah pengeroposan tulang. Menurut pusat medis Universitas Maryland, pisang juga mengandung 16 persen dari nilai harian makanan kalian.

 

4. Mengontrol Nafsu Makan

Pisang adalah salah satu sumber serat yang bagus. Salah satu efek positif dari serat adalah memperlambat pencernaan. Hal itu akan berakibat kalian bisa merasakan kenyang dengan waktu yang cukup lama. Ini bisa jadi solusi bagi kalian yang sedang diet atau hanya sekedar mencari camilan sehat.

 

5. Mengatur Kadar Gula Dalam Darah

Selain bisa melancarkan pernafasan, pisang juga diyakini bisa mengatur kadar gula dalam darah. Dengan serta pektin, glukosa yang ada dalam darah bisa terkontrol. Dalam sebuah penelitian di sekolah kedokteran St. George, kandungan kalium sitrat pada pisang juga bisa menurunkan tekanan darah.(*)

Yuk beli kaus 'DBL Region' dari Mainbasket untuk Bersatu Saling Bantu Penanganan COVID-19. Selengkapnya klik banner di bawah ini...

 

Populer

Sinergi Sekolah Bawa Bulungan Berprestasi di Olahraga dan Akademik!
Jadwal Technical Meeting DBL West Kalimantan 2024
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA