Empat Alasan Mengapa Man to Man Defense Itu Penting

| Penulis : 

Man to man defense menjadi salah satu sistem defense yang wajib diterapkan di Honda DBL 2019. Sistem defense ini mewajibkan pemain menjaga satu orang secara fleksibel dan dinamis. Nah, dibandingkan dengan zone defense, man to man defense memiliki lebih banyak keunggulan.

 

Belajar untuk Cepat Menyelesaikan Masalah

Head coach DBL Academy Erwin Triono mengatakan, saat menggunakan man to man defense, pemain akan belajar banyak tentang permainan. Sekaligus cepat mengambil keputusan dalam mengatasi masalah di lapangan. Ia mencontohkan ketika sebuah tim dalam posisi bertahan. Agar dapat mencuri peluang, pemain bertahan wajib menganalisa kelemahan lawan agar bisa melakukan serangan balik.

Sebaliknya, dalam posisi menyerang pemain juga harus menganalisa titik lemah lawannya. Sehingga permainannya bisa naik beberapa level. Bahkan wajib meningkatkannya menjadi salah satu kekuatan. "Inilah kenapa man to man defense itu sangat bagus untuk development pemain. Sebab dampaknya panjang, tak hanya sesaat," jelas Erwin. Baca juga: Ini Alasan Kenapa Man to Man Defense Cocok untuk Student-Athlete.

 

Meningkatkan Fokus

Man to Man defense tak hanya berfokus kepada pemain lawan. Namun juga aliran bola. Oleh karena itu, para pemain dituntut untuk lebih fokus dan bergerak dinamis. Baik di weak side maupun strong side. Hal tersebut tentu berbeda jika sebuah tim menerapkan zone defense, yang mereka akan bertahan secara statis. Atau hanya menunggu bola tanpa menekan.

 

Tertantang untuk Mengasah Fundamental Lebih Dalam

Keunggulan lain di dalam man to man defense adalah mendorong para pemain agar tak berpuas diri dengan kemampuannya. Bertemu banyak pemain dengan berbagai kemampuan tentu akan membuat mereka lebih tertantang meningkatkan kemampuannya. "Dengan menghadapi banyak pemain, tentu dampaknya pada peningkatan skill yang lebih baik,” ujar coach Erwin.

 

Tingkatkan Komunikasi Tim

Sistem man to man defense tak melulu menjaga satu orang secara ketat. Kamu juga bisa melakukan switch atau cover ketika melakukan hal tersebut. Nah, agar tak terjadi miss dalam penjagaan, komunikasi tim menjadi kuncinya. Inilah kenapa banyak pelatih yang memberikan kode-kode khusus ketika bertahan. Kode-kode itu untuk mempermudah komunikasi di lapangan.() 

 

Populer

Mimpi Turun-temurun, Sachi dan Sang Ayah Solid Ingin Rasakan Indonesia Arena
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Kreatif! Buket Kopi Good Day Cocok untuk Hadiahkan Pas Doi Timnya Menang
Mengenal Kopi Good Day, Produk Kopi Anak Muda yang Banyak Rasa
11 Varian Rasa Kopi Good Day Yang Wajib Kamu Coba