Sebagai seorang pemain basket, wajar jika mereka melakukan sebuah aktifitas sebelum bertanding untuk mengurangi rasa nervous. Hal ini sering kita temui baik pemain basket dalam maupun luar negeri. Tak terlepas beberapa pemain NBA ini yang melakukan ritual unik sebelum mereka bertanding. Seperti apa ritual mereka?

 

LeBron James

Forward LA Lakers ini punya kebiasaan unik sebelum bertanding. Bahkan ia mengajak para penonton untuk ikut andil dalam ritual yang ia lakukan ini. Dulu, sewaktu bermain untuk Cleveland Cavaliers, LeBron seringkali menumpahkan kapur ke tangannya lalu menghamburkannya ke udara.

Ritual ini ia lakukan di hadapan para penontonnya. Sehingga LeBron berhasil mengajakk mereka untuk ikut merasakan euforia yang ia bangun.

 

Kevin Garnett

Jika LeBron mengajak para penonton jadi bagian dalam ritualnya. Lain halnya dengan yang dilakukan Kevin Garnett. Mantan pemain NBA di era 2000-an ini, menggunakan kasur tiang penopang ring untuk melakukan ritual.

Hal itu ia lakukan dengan cara menempelkan kepalanya ke kasur tiang penopang ring. Lalu ia menghadapkan wajahnya menghadap tepat kearah kasur itu selama beberapa saat. Ritual itu sudah ia lakukan sejak bermain di Minnesota Timberwolves.

 

Joel Embiid

Ritual yang dilakukan center Philadelphia 76ers ini memang cukup unik. Pasalnya, Joel sebelum bertanding ia coba untuk membuat tenang dirinya lewat makanan dan pijitan.

Joel akan duduk sambil merentangkan satu kakinya di atas meja dan mengobrol dengan siapapun disekitarnya. Tak hanya itu, Joel juga memakan burger sambil kakinya dipijit selama 90 menit.

 

Dwyane Wade

Pemain bertinggi 193 cm ini punya cara sendiri untuk menghadapi setiap pertandingan. Sesaat sebelum tip-off dimulai. Wade melakukan pull up di ring basket. Ia akan mengangkat tubuhnya sambil memegang ring dengan kedua tangannya. Kepalanya akan naik turun di antara ring. 

 

Rajon Rondo

Kebiasaan milik Rondo ini terbilang cukup unik. Tak hanya saat sebelum permainan, ia pun juga melakukan ritual diawal pertandingan. Terlebih ia sering melakukannya saat masih berada di New Orleans Pelicans.

Pertama, ketika pemanasan Rondo akan memungut bola-bola pantul dan mengopernya dengan asal kepada sang rekan. Kedua, ketika mendapat bola tip-off, Rondo akan melakukan gerakan-gerakan aneh sebelum menyerang.

Populer

Sinergi Sekolah Bawa Bulungan Berprestasi di Olahraga dan Akademik!
Jadwal Technical Meeting DBL West Kalimantan 2024
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya