SURABAYA-Kemenangan tim putri Petra 1 (SMP Petra 1 Surabaya) semakin lengkap dengan hadirnya para suporter mereka, Ultras Petra 1. Mereka memang begitu semangat dari awal hingga akhir laga.
Dengan mengenakan kaus berwarna putih. Ratusan Ultras Petra 1 menyanyikan chants andalan mereka. Tak lupa iringan perkusi dan juga tepukan puluhan pasang stick balon terdengar nyarinh dari atas tribun.
Miguel Alexander, salah satu koordinator Ultras Petra 1 mengatakan bahwa Junior DBL menjadi salah satu ajang untuk menyalurkan kreatifitas. "Bukam hanya tim basket yang unjuk kebolehan di tengah lapangan. Ada juga tim dance dan juga kami para suporter yang turut meramaikan final kali ini," katanya.
Ia juga menyampaikan rasa terimakasih kepada orang tua dan sekolah karena dukungan mereka yang luar biasa. "Salah satu hal yang paling terlihat adalah pemberian ijin dari sekolah, mereka juga menyediakan beberapa bus untuk transportasi kami. Untuk para orang tua pastinya mereka mendukung setiap hal positif yang kami lakukan," imbuhnya.
Teriakan Ultras Petra 1 semakin menggelegar ketika tim basket putri mereka dinyatakan sebagai Champion Junior DBL East Java Series 2020. Miguel mewakili teman-temannya untuk menyatakan rasa syukurnya.
"Tahun lalu tim putra kami mungkin belum berhasil. Kami yakin bahwa tahun ini merupakan waktu yang tepat untuk Petra 1, Tuhan sudah merencanakan semuanya. Kami para suporter juga tentunya sangat senang dengan pencapaian ini. Semoga di tahun berikutnya kami bisa mempertahankan gelar," tutup Miguel ditengah para Ultras Petra 1 yang sedang berpesta.