Sandiaga Uno Nyaman Gunakan Sepatu DBL

| Penulis : 

Tokoh nasional, Sandiaga Salahuddin Uno tengah gencar mengampanyekan produk lokal. Komitmen tersebut dimulai dari hobinya bermain basket. Sandi berikrar untuk menggunakan sepatu basket lokal, dan mengistirahatkan brand-brand ternama dari luar negeri

Hal tersebut dikatakan Sandi, sapaan akrabnya, saat mengunjungi kantor DBL Indonesia di Surabaya Town Square (Sutos), Sabtu (1/2) siang bersama dr. Tirta atau yang akrab disapa Cipeng. Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini ditemani Tirta Mandira Hudi, alias dr Tirta.

Sandi juga mengunjungi DBl Store. Setelah menjajal beberapa sepatu, ia menjatuhkan pilihan kepada dua pasang sepatu DBL Fundamental. Sepatu ini 100 persen buatan Indonesia. "Ini sepatu basket pertama saya yang local pride. Mulai hari ini saya akan meninggalkan merek-merek asing," tegasnya.

Sandi mengaku nyaman dengan sepatu DBL pilihannya. Menurutnya, yang terpenting dari sepatu basket adalah bisa melindungi engkel kaki. "Sekarang (kita) siap untuk kita main basket. Basketball is my first love," ucap pengusaha kelahiran Pekanbaru, Riau ini.

Suami Nur Asia tersebut langsuung menggunakan sepatu DBL Fundamental untuk menjalani aktivitas berikutnya. Ia juga berencana menggunakan sepatu ini untuk bermain basket.

"Saya akan trial sepatu ini, dan memberikan masukan. Mudah-mudahan bisa berkolaborasi nantinya. Sehingga bisa mendorong produksi anak bangsa," harap Sandi.

General Manager DBL Indonesia, Yondang Tubangkit mengucapkan terima kasih atas kunjungan Sandi ke kantor DBL Indonesia, dan DBL Store. Yondang juga mengapresiasi langkah Sandi untuk mengampanyekan produk lokal.

Sepatu DBL sendiri termasuk salah satu produk lokal dengan kualitas terbaik. Bahkan, sepatu DBL digunakan oleh pebasket top Indonesia, hingga penggawa tim nasional.

"Kami mau mengirimkan sepatu yang lain untuk Pak Sandi. Kami mau ajak Pak Sandi untuk bermain basket menggunakan sepatu lokal," kata Yondang.

Populer

Sinergi Sekolah Antar Bulungan Bisa Prestasi di Olahraga dan Akademik!
Jadwal Technical Meeting DBL West Kalimantan 2024
Mengenal Pola Pertahanan dalam Permainan Basket dan Teknik Melakukannya
Berikut Ukuran dan Tinggi Ring Basket yang Sesuai Aturan FIBA
Shuttle Run: Pengertian, Manfaat dan Cara Melakukannya